Yogjakarta – ekpos.com – Alumni AKPOL 1991 yang dilantik Presiden RI pada tanggal 27 Juli 1991 salurkan bantuan sosial secara serentak di semua Provinsi.
Bansos ini dilakukan dalam rangka memperingati 30 tahun pengabdian angkatan AKPOL 1991 dengan sebanyak 300 paket sembako, di tambah masker 9000 lembar yang telah di bagikan kepada Masyarakat di 3 wilayah Hukum Polres jajaran Polda DIY.
Alumni AKPOL 1991, Kombes Pol Agus Rohmat, S.IK, SH, M.Hum yang juga Irwasda Polda DIY menuturkan, pihaknya kali ini membagikan ratusan paket sembako di wilayah hukum Polda DIY.
“Di wilayah hukum Polres Sleman, hari ini kami bagikan 100 paket sembako dan 3000 lembar masker telah di serahkan oleh Karo Ops Polda DIY, KBP Hermasyah, S.IK,” tutur Agus.
Selanjutnya, lanjut dia, ratusan paket sembako di wilayah hukum Polres Kulon Progo tepatnya di Desa Kedungsari Kecamatan Pengasih.
“Kami serahkan 100 paket sembako dan 3000 lembar masker,” terangnya.
Sedangkan di wilayah hukum Polres Gunung Kidul, pihaknya membagikan paket sembako di Desa Piyaman, Kecamatan Wonosari.
“Kami serahkan sebanyak 100 paket sembako dan 3000 lembar masker,” imbuhnya.
Agus menambahkan, pemberian sembako ini bertujuan untuk meringankan beban bagi penerima manfaat.
“Semoga pemberian sedikit sembako dan masker ini dapat bermanfaat bagi masyarakat di masa Pandemi Covid-19 ini,” ucapnya.
Agus berpesan, agar masyarakat menjaga Protokol kesehatan dengan melaksanakan 5 M yakni (Memakai masker harus disiplin, Mencuci tangan, Menjaga jarak, Mengurangi mobilitas, Menjauhi kerumunan dan tinggal di rumah saja kalau tidak penting untuk keluar rumah).
Tak Lupa, Agus juga mohon do’a untuk rekan – rekannya yang telah wafat mendahului agar di berikan kelapangan di alam kuburnya, di terima amalnya dan di ampuni dosanya serta di masukkan Surga Allah Swt.
“Mohon do’a restunya untuk para Alumni Akpol 1991 yang masih aktif menjabat di Polri saat ini agar selalu dalam bimbingan dan lindungan Allah Swt, di berikan kesehatan, sukses karir, rezeki yg berkah dan mampu memberi manfaat dalam mengabdi kepada bangsa dan negara RI, serta semoga di catat sebagai amal sholeh,” harap Irwasda.
Pada kesempatan lain, Karo Ops Kombes Pol Hermansyah menyampaikan, agar masyarakat tetap disiplin dan mematuhi segala aturan dan kebijakan PPKM Level 4 saat ini dan tetap ikhtiar dan berdo’a.
“Masyarakat yang terpapar Covid segera menurun jumlahnya, yang sakit agar kesembuhannya meningkat dan yang meninggal dunia agar turun atau tidak ada lagi, sehingga masyarakat sehat dan ekonomi bisa pulih kembali,” pungkasnya. (Red).