Safari  Ramadhan, Ngatiyana Sambangi  10 Mesjid

Walikota Plt Ngatiyana melakukan safari ramadhan di mesjid siti Fatimah Karang Mekar, didampingi para pengurus DKM, aparat setempat.

CIMAHI-Ekpos.com

Plt walikota Cimahi Ngatiyana dan jajarannya serta kasie Bimas Islam , Ustdz Budi Ali Hidayat, Kepala KUA  Cimahi Tengah, Asep Kunrat, pegurus DKM dan aparat setempat sedang  melakukan safari ramadhan yang di isi dengan   Salat Tarawih Keliling (Tarling) selama Bulan Suci Ramadhan 1443 H di 10  masjid Kota Cimahi.

“Melalui Safari Ramadhan ini kita dapat memperkuat silaturahim serta sinergitas antar ulama, umaro dan masyarakat dalam rangka mewujudkan kesepahaman dalam melanjutkan pembangunan Kota Cimahi,” ungkap Ngatiyana dalam kunjungannya ke Masjid Siti Fatimah, Kelurahan Karang Mekar, baru baru ini.

Di Safari Ramadhan,Ia mensosialisasikan hasil pembangunan yang sudah dilakukan Pemerintah Kota Cimahi, serta menyampaikan informasi berbagai program terbaru yang akan dan sedang dilaksanakan Pemerintah Kota Cimahi.

Ngatiyana mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada ketua RT, RW, tokoh masyarakat dan tokoh agama,

“Terima kasih pada semua ketua RT, RW, tokoh masyarakat dan tokoh agama yang telah membantu  pemerintah dalam menciptakan  kondisi kehidupan masyarakat yang kondusif, maupun dalam mensukseskan program-program pembangunan di kota Cimahi, sehingga sampai dengan saat ini kota Cimahi telah banyak memperoleh kemajuan dan prestasi yang cukup membanggakan.” tuturnya.

Ngatiyana juga mengajak seluruh masyarakat Kota Cimahi untuk memperbanyak beramal ibadah, di Bulan Suci Ramadhan,

 

Ia pun mengajak warga Kota Cimahi untuk memelihara dan meningkatkan kepedulian sosial dengan menyalurkan zakat dan mempercayakan pengelolaan zakat kepada Baznas  Kota Cimahi.

Dalam kegiatan ini, Ia  pun telah menyerahkan bantuan sarana keagamaan pada DKM setempat senilai Rp. 10.000.000,-**HG

Total
0
Shares
Previous Article

Borong 7 Penghargaan, bank bjb Semakin Tingkatkan Pelayanan

Next Article

Sekretariat DPRD Kota Bandung Evaluasi JDIH

Related Posts