Jakarta – Ekpos.com, 1 Agustus 2022-Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono menerima Pelaporan Korps Kenaikan Pangkat (Kenkat) Empat Belas Perwira Tinggi (Pati) TNI Angkatan Laut (TNI AL) bertempat di Auditorium Denma Mabesal, Cilangkap, Jakarta Timur, Senin (01/08).
Empat Pati menerima kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi dari Laksamana Pertama ke Laksamana Muda (Laksda) yakni Tenaga Ahli Pengkaji Bidang Wawasan Nusantara Lemhannas Laksda TNI Christianto Purnawan; Perwira Sahli Tingkat III Bidang Hubint Panglima TNI Laksda TNI AR. Agus Santoso; Komandan Seskoal Laksda TNI Yoos Suryono Hadi; dan Wadan Kodiklatal Laksda TNI Rachmad Jayadi.
Sedangkan, sepuluh Pati yang menerima kenaikan pangkat dari Kolonel ke Laksamana Pertama (Laksma) yakni Kapok Gadik Kodiklatal Laksma TNI Nuryadi; Kapoksahli Pushidrosal Laksma TNI Suhendro; Dir Strategi Kamla Deputi Bidang Kebijakan dan Strategi Bakamla Laksma TNI Prio Budie Leksono; Dosen Ahli Opsgab Sesko TNI Laksma TNI Ivan Gatot Prijanto; Danguskamla Koarmada I Laksma TNI Iswarto; Pati Sahli Kasal Bidang Wilnas Laksma TNI Riza Utama; Ir Koarmada II Laksma TNI Eriyawan; Kapuslitbang Alpalhan Balitbang Kemhan Laksma TNI Danto Yuliardi Wirawan; Waaslog Panglima TNI Laksma TNI Matjuri; dan Kadilmilti I Medan Mahkamah Agung Laksma TNI Tuty Kiptiani.
Sebelumnya, ke-14 Pati TNI AL ini telah melaksanakan Pelaporan Korps Kenaikan Pangkat kepada Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa bertempat di Aula Gatot Soebroto, Denma Mabes TNI bersama dengan 36 Pati TNI AD dan 10 Pati TNI AU lainnya berdasarkan Surat Perintah Panglima TNI Nomor Sprin 1511/VII/2022 tentang Kenaikan Pangkat ke dan Dalam Golongan Pati TNI yang dikeluarkan pada tanggal 25 Juli 2022.
(Red)