Pangdam IV/Diponegoro Terima Anugerah Jawa Pos Radar Semarang 2022

Semarang – ekpos.com – Atas inovasi, terobosan dan berbagai program yang dilaksanakan Kodam IV/Diponegoro sebagai wujud dedikasi membangun negeri, Pangdam IV/Diponegoro, Mayjen TNI Widi Prasetijono, yang diwakilkan oleh Kapendam IV/Diponegoro, Letkol Inf Bambang Hermanto mendapat penghargaan dari Jawa Pos berupa Anugerah Jawa Pos Radar Semarang, bertempat di Gedung Gradika Bhakti Praja, Jl. Pahlawan No. 9, Kota Semarang, Jum’at (9/9/2022).

Selain Pangdam IV/Diponegoro, para penerima penghargaan untuk kategori dedikasi membangun negeri diantaranya Gubernur Jateng, H. Ganjar Pranowo, S.H., M.I.P dan Kapolda Jateng, Irjen Pol. Drs. Ahmad Luthfi, S.H, S.St, M.K. Penghargaan tersebut diberikan atas kiprah maupun peran ketiga tokoh tersebut dalam berpartisipasi demi mewujudkan keamanan dan kondusifitas di wilayah Jawa Tengah.

Sejumlah kepala daerah juga turut mendapat penghargaan antara lain, Walikota Semarang, Walikota Pekalongan, Bupati Semarang, Bupati Kendal, Bupati Demak, Bupati Pekalongan, Bupati Wonosobo, dan Wakil Bupati Wonosobo. Termasuk, politisi yang ada di Jateng, baik yang berkiprah di DPRD Kota/Kabupaten maupun DPRD Jateng dan para kelompok masyarakat, serta lembaga ataupun instansi yang memberikan inovasi atas progam program positifnya dalam memberikan pelayanan publik.

Berkenaan dengan itu, Direktur Jawa Pos Radar Semarang, Baehaqi menjelaskan, Anugerah Jawa Pos Radar Semarang ini sudah digelar untuk kali kedelapan. Tujuannya, untuk memberikan informasi kepada masyarakat bahwa masih banyak orang yang berprestasi, berinovasi, dan bekerja keras.

“Intinya kita ingin memberikan apresiasi kepada pihak-pihak yang telah berjasa untuk negeri ini, bekerja keras, berprestasi, dan berinovasi,” ungkapnya.

Selain itu, Direktur Utama Jawa Pos, Leak Kustiyo menambahkan bahwa, para tokoh penerima penghargaan merupakan sosok teladan dalam memberikan panutan maupun harapan di tiap daerahnya, semata mata demi untuk kemajuan Jateng. Untuk itu, Jawa Pos Radar Semarang memberikan apresiasi setinggi tingginya kepada tokoh-tokoh inspiratif tersebut. (Red/Pendam IV/Dip).

Total
0
Shares
Previous Article

Promo 50 Persen, Grand Launching Ayam Goreng Bidadari Diserbu Ratusan Pembeli

Next Article

Peringati HUT Ke-77 Tahun 2022, TNI Angkatan Laut Gelar Fun Run Serentak

Related Posts