CIMAHI, Ekpos.com – Walikota Cimahi Letkol (Purn) Ngatiyana, S.A.P telah melakukan rotasi jabatan untuk eselon II di gedung A Pemkot Cimahi, Jalan Rd Demang Hardjakusumah nomor 1 Cimahi Utara, sekira pukul 14.00 WIB, Jum’at (30/9/2022).
Pejabat-pejabat yang dirotasi dari Eselon II tersebut terdiri dari, Budi Raharja Jabatan semula sebagai Kepala Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disbudparpora)- Jabatan baru menjadi Asisten II Pembangunan dan Perekonomian, Heri Zaeni Jabatan lama sebagai Kepala BKPSDMD – Jabatan baru sebagai Asisten III Administrasi Umum, Erli Jabatan baru sebagai Staf Ahli Keuangan, Guntur Priyambada, Jabatan lama sebagai Kepala Dinas Sosial – Jabatan baru sebagai Staf Ahli Ekbang, Achmad Nuryana jabatan lama sebagai Asisten II – Jabatan baru sebagai Kepala Disbudparpora, Husen Rachmadi Jabatan lama sebagai Kepala Bappeda – Jabatan baru sebagai Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH),
Ahmad Saefuloh Jabatan lama sebagai Kepala Dinas Bappenda-Jabatan baru sebagai Kepala Dinas Sosial (Dinsos), Hendra Gunawan Jabatan lama sebagai Kepala Dinas Perhubungan- Jabatan baru sebagai Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo), Lilik Setyaningsih Jabatan lama sebagai Kepala Dinas Lingkungan Hidup-Jabatan Baru sebagai Kepala BKPSDMD, Mochamad Roni Jabatan lama sebagai Kadiskominfo Jabatan baru sebagai Kepala Bappenda,
Adet Chandra, Jabatan lama sebagai Kepala Satpol-PP Jabatan baru sebagai Kepala Bappeda, Ganis Jabatan baru sebagai Kasatpol pp.
Menurut Ngatiyana, saat dikonfirmasi usai melakukan pelantikan terhadap pejabat eselon II menjelaskan, “Alhamdulillah pelantikan rotasi jabatan eselon dua berjalan dengan lancar, dan ini dilakukan adalah untuk mengisi kekosongan jabatan di pemerintahan kota Cimahi,” ujar Ngatiyana.
Selanjutnya kata Ngatiyana, bahwa dari 22 orang yang mengikuti assessment tersebut, jadi hanya 12 orang yang dilakukan penggeseran jabatan untuk eselon dua,
“Itu semuanya melalui prosedur melalui Uji Kompetensi, yang mana panitia seleksinya melibatkan dari perguruan tinggi, dari UNPAD dua orang kemudian dari Provinsi, dari Unsika,” tukas Ngatiyana.
Harapan Ngatiyana kedepannya Cimahi mempunyai tenaga yang baru, jabatan yang baru
“Insyaallah mudah-mudahan lebih sukses untuk melakukan tupoksinya masing-masing,” tandasnya (Bagdja)
Related Posts
Budi Ali Hidayat Jabat Kasi Bimas Islam Kemenag Cimahi
CIMAHI, Ekpos.com Budi Ali Hidayat, dipercaya menjabat Kepala seksi (kasi) Bimas Islam kemenag Kota Cimahi.Sebelumnya,Budi menjabat kepala Kantor…
12 RW Kumuh di Jakpus akan Ditata
JAKARTA,- Suku Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman (PRKP) Jakarta Pusat akan menata 12 RW kumuh yang tersebar…
Vladimir Putin: Menghina Nabi Muhammad Melanggar Kebebasan Beragama
Moskow- Ekpos.com Presiden Rusia Vladimir Putin mengatakan menghina Nabi Muhammad SAW tidak bisa dianggap sebagai kebebasan berekspresi. “Penghinaan…
Kepala FKUB Pusat Nifasri: Toleransi dan Kondusifitas Cimahi Harus Tetap Dijaga
CIMAHI,Ekpos.com Kepala Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Pusat Kemenag RI Nifasri mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih para ketua…