Jakarta – ekpos.com – Menjelang pertambahan usia yang ke-19, Paguyuban Ibu-Ibu Pemasyarakatan (Pipas) melaksanakan ziarah ke makan pahlawan, secara serentak dari seluruh wilayah Indonesia, Jum’at (6/1). Di pusat, ziarah dilaksanakan di Taman Makam Pahlawan Nasional (TMPN) Utama Kalibata, Jakarta.
Kegiatan ini diawali dengan upacara disertai peletakan bunga di monumen pahlawan. Dilanjutkan dengan tabur bunga disertai doa di makam para pahlawan bangsa.
Penasihat Utama Pipas, Anna Reynhard mengatakan, kegiatan ziarah ke makan pahlawan ini adalah kegiatan rutin yang dilakukan setiap memperingati hari besar di lingkungan Pemasyarakatan. Bukan tanpa sebab, hal ini dilakukan sebagai bentuk penghormatan yang setinggi-tingginya jajaran Pemasyarakatan kepada para pendahulu yang telah memperjuangkan negara Indonesia.
“Tanpa para pahlawan, mungkin tidak akan ada Pemasyarakatan, tidak akan ada Pipas, dan juga tidak akan ada perayaan ulang tahun. Oleh karena itu penting memberikan penghormatan bagi para pahlawan kita dengan selalu mengingat dan mengirimkan doa bagi mereka,” tutur Anna.
Menurutnya, kegiatan ini merupakan bentuk terima kasih kepada para pahlawan yang telah berkorban jiwa dan raga.
“Pipas meneladani jasa para pahlawan untuk bangkit dan berkarya untuk Indonesia secara umum dan untuk Pemasyarakatan maju secara khusus,” imbuhnya.
Ia pun berharap, melalui pertambahan usia ini, Pipas dapat memberikan dukungan dan pendampingan yang lebih baik dalam penyelenggaraan sistem Pemasyarakatan di Indonesia. (Red/Afn).