HPN 2023, Ketua DPRD Cimahi :Insan Pers Harus Berkualitas dan Profesional

Ketua DPRD Cimahi, Ahmad Zulkarnain, dok.oke.zone

Cimahi, ekpos.com

Peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 9 Pebruari 2023. Merupakan momen yang tepat bagi insan pers untuk meningkatkan lagi kualitas kompetensinya,

Hal itu diungkapkan Ketua DPRD Kota Cimahi, Ir Achmad Zulkarnain, MT kepada wartawan, Rabu (8/2/2023).

“Atas nama institusi,saya sangat menyambut baik dan memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya untuk insan pers di wilayah liputan kerja di Kota Cimahi, dan memberikan selamat dan sukses untuk Hari Pers Nasional dan Hari Ulang Tahun Persatuan Wartawan Indonesia (PWI).” Ucapnya.

Menurutnya,  insan pers harus  Lebih meningkatkan lagi kualitas kompetensinya,sehingga bisa memberikan kontribusi bagi masyarakat dengan  informasi yang benar dan tepat.

“Insan pers di Kota Cimahi diharapkan  dapat melakukan tugas-tugas jurnalistiknya secara profesional dan sebaik-baiknya,” terang Zulkarnain.

Menurut Zulkarnain, hasil  kinerja jurnalis sangat membantu penyelenggaraan demokrasi sebab, Pers sebagai pilar ke empat dalam sistem demokrasi

“Kerjasama antara Humas DPRD maupun Pemkot dan insan pers profesional dapat terjalin lebih baik dan solid serta insan pers mampu memberikan informasi yang benar, jujur, adil tidak bersifat parsial, yang pasti insan pers dapat membantu siatuasi yang baik dan kondusif,” tandas Zul.

Ditambahkan insan pers dalam memberitakan harus objektif, berdasarkan fakta yang jelas dan benar, untuk membantu masyarakat meningkatkan kualitas hak pilihnya masyarakat. “Informasi yang baik akan membantu kepada masyarakat akan hak pilihnya yang lebih baik lagi,” pungkasnya.*** hg/dj

 

Total
0
Shares
Previous Article

Menpora Apresiasi SIWO PWI yang Menyelenggarakan Seminar Saat HPN

Next Article

TNI AL BERSAMA TIM SAR GABUNGAN BERHASIL TEMUKAN AWAK KAPAL NELAYAN CILACAP YANG TENGGELAM

Related Posts