Gula Merah Tidak Lebih Sehat Daripada Gula Pasir, Inilah Faktanya !

Sumber Foto : Perbedaan Perbedaan.

Oleh: Virna Mutiara

GULA merupaka pemanis makanan dan minuman yang sering dikonsumsi banyak orang, tak terkecuali masyarakat Indonesia. Gula putih dan gula merah merupakan dua jenis gula yang paling banyak beredar di indonesia.

Faktanya bahwa mengonsumsi gula putih secara berlebihan akan meningkatkan risiko penyakit diabetes, sehingga banyak orang yang beralih pada gula merah, Namun apakah benar gula merah lebih baik untuk dikonsumsi ?

Perbedaan kontras yang terlihat dari gula merah adalah berdasarkan warna dan rasa, gula putih berwana putih dan gula merah berwarna merah, rasa dari gula merah juga sedikit lebih pekat di banding gula putih.

Sedangkan untuk nutrisi keduanya tidak terelalu berbeda, sebetulnya gula merah menggunakan molase atau tetes tebu sehingga warnanya coklat. Sedangkan gula putih hanya menghilangkan bahan molase sehingga terlihat putih, maka bahan gula merah hanya gula putih ditambah dengan molase.

Hanya saja, kandungan zat besi dan kalsium dalam gula merah sedikit lebih tinggi dibandingkan gula putih. Namun tetap saja, jumlah mineral dalam gula merah tidak signifikan jadi gula merah bukan sumber vitamin atau mineral utama yang baik.

Kandungan nutrisi di dalamnya tidak jauh beda, diantaranya kalori, dilansir dari klikdokter Gula merah mengandung kalori lebih sedikit dari gula putih. Empat gram gula merah memiliki 15 kalori, sementara gula putih memiliki 16,3 kalori.

Berikut beberapa manfaat gula pasir dan gula merah jika dikonsumsi denan takaran yag tepat yaitu 4 sendok makan perhari :

Gula putih
– Karbohidratnya membuat energi besar bagi tubuh.
– Glukosa membuat fungsi otak meningkat.
– Meningkatkan mood suasana hati.
– Gula putih yang diolah menjadi pasta akan menjadi obat luka.

Gula merah
– Menurunkan berat badan karena kalori lebih sedikit.
– Molase meningkatkan metabolism tubuh.
– Meredakan kram menstruasi bagi wanita.

Meskipun memberikan manfaat keduanya tidak memiliki dampak yang besar bagi nutrisi kesehatan, maka apakah gula merah lebih baik di banding gula putih ? Jawabannya Tidak

Karena kedua jenis gula ini, memiliki risiko bagi kesehatan, seperti pada gula putih meningkatkan risiko penyakit jantung, obesitas, ketidakseimbangan hormone.

Sedangkan mengonsumsi gula merah bisa menyebabkan detak jantung tidak stabil, meningkatkan kadar gula darah, meningkatkan risiko peradangan hingga dapat berisiko melemahkan kekuatan tulang.

Maka perlu diingat, tidak masalah untuk mengonsumsi suguhan manis sesekali, akan tetapi semua jenis gula harus dibatasi penggunaannya dan melakukan pola makan yang sehat. *

Total
0
Shares
Previous Article

Diduga Akibat Korsleting Listrik, Gudang Penyimpanan Minuman Mie Gacoan Terbakar

Next Article

Tinggal Pilih 5 MPL ID Merchandise Season 10 Terbaik

Related Posts