Ketua Umum PBTI Hadiri Do’a dan Buka Bersama Timnas Taekwondo Indonesia

Jakarta – ekpos.com – Ketua Umum Pengurus Besar Taekwondo Indonesia (PBTI), Letjen TNI (Purn) Thamrin Marzuki menghadiri acara do’a dan buka bersama yang di selenggarakan oleh tim pelatnas Taekwondo Indonesia di GOR POPKI Cibubur Jakarta, pada Senin (17 April 2023).

Acara tersebut disamping dihadiri oleh Ketua Umum PBTI, juga dihadiri oleh Ketua Harian PBTI GM, Antony Musa Siregar, Manajer Pelatnas Taekwondo Indonesia, Laras Fitriana Novianty Sumarna, Tim Pelatnas serta pengurus PBTI lainnya.

Dalam kata sambutanya, Ketua Umum PBTI, Letjen TNI (Purn) Thamrin Marzuki menyampaikan bahwa, do’a dan buka bersama ini diselenggarakan untuk memantapkan jiwa para atlet yang akan berlaga pada ajang Sea Games Camboja bulan depan, sehingga Timnas berhasil meraih target medali yang di tetapkan pemerintah.

“Melalui do’a dan buka bersama ini, diharapkan timnas taekwondo Indonesia lebih siap menghadapi event dua tahunan ini dan dapat memenuhi target yang di bebankan kepada timnas kita,” ujar Thamrin melalui keterangannya, Senin (17/4).

Setelah mendengar siraman rohani Ustadz Acep Supri dari Yayasan Tarbiyatul falah, dilanjutkan pemberian santunan ke anak yatim piatu dan pemberian THR oleh Ketum PBTI kepada para atlet Pelatnas. (Red).

Total
0
Shares
Previous Article

Kapolrestro Tangerang Kota: Personal Harus Bersikap Persuasif Dalam Berikan Himbauan

Next Article

Kapolres siagakan 7 Pospam, 2 Posyan dan 2 Pos Polres Metro Tangerang Kota pada Operasi Ketupat Jaya 2023

Related Posts