Jakarta – ekpos.com – Negara dan rakyat telah mempercayakan keutuhan dan kedaulatan negara kepada TNI, perlu dipertanggungjawabkan dengan tugas TNI yang maksimal dan jangan digoyahkan oleh oknum-oknum dengan prilaku karena hati yang pongah.
Demikian ditegaskan Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M. dalam pengarahannya ke Pejabat Utama Mabes TNI, Pejabat Utama Mabes Angkatan dan segenap Panglima / Komandan Komando Utama jajaran TNI, bertempat di ruang Vicon Wisma A. Yani, Jl. Taman Suropati Jakarta Pusat, Senin (01/05/2023).
Pada kesempatan tersebut, Panglima TNI didampingi oleh tiga Kepala Staf yakni Kasad Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman, S.E., M.M., Kasal Laksamana TNI Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr.Opsla. dan Kasau Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, S.E., M.P.P., C.S.F.A.
Penegasan Laksamana TNI Yudo Margono itu dilatarbelakangi adanya kejadian yang mengganggu sinergitas antara TNI-Polri beberapa waktu terakhir ini. Kejadian bentrok, arogansi, dan emosi yang diawali hal sepele akan menyakiti hati rakyat dan akan mempengaruhi kepercayaan rakyat. “Diperlukan kehadiran para pemimpin untuk menyelesaikan setiap masalah di wilayahnya. Bila tidak diatasi maka merugikan kita semua. Pertahankan kepercayaan rakyat yang saat ini masih tertinggi terhadap TNI,” jelas Panglima TNI.
“Pedomani dalam tugas agar tegas, tidak arogan dan humanis. Keberhasilan sinergitas TNI dan Polri yang menjadi sejarah baik, jangan dikotori oleh oknum atas kejadian akibat arogansi dan tidak taat hukum,” ungkap Panglima TNI.
Pada akhir pengarahannya, Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono memberikan penekanan agar seluruh prajurit TNI dalam menjalankan tugas dan kewajiban menjaga kepercayaan negara dan rakyat dengan profesional dan penuh tanggung jawab. “Pimpinan satuan jajaran TNI agar terus mempertajam rantai komando dengan tidak mudah terprovokasi, tegakan reward dan punishment, laksanakan pengawasan melekat (Waskat) dan cegah, deteksi dini serta laporkan ke komando atas,” ucapnya
“Libatkan dinas hukum agar prajurit melek hukum. Bina, bimbing, arahkan prajurit agar memiliki jiwa korsa positip. Jaga soliditas TNI Polri dan instansi lainya,” jelas Laksamana TNI Yudo Margono.
Laksamana TNI Yudo Margono memerintahkan para pimpinan satuan jajaran TNI agar bisa mengatasi segala persoalan dengan cepat agar tidak melebar dan menjalar, laksanakan tugas yang humanis dan tidak arogan terhadap rakyat. “Tanamkan loyalitas tegak lurus. Semua itu adalah tanggung jawab Panglima, Komandan dan Kepala satuan,” ujarnya.
TNI PATRIOT NKRI