Putra Kelahiran Tasikmalaya, Raih Gelar Doktor Ilmu Komunikasi Mendapatkan Judicium “Sangat Memuaskan”

 

Jakarta – ekpos.com – TURUT bangga dan berbahagia atas pengukuhan gelar Doktor Ilmu Komunikasi kepada BUDI NUGRAHA, sahabat kita dari Wartawan Senior Suara Merdeka. Kang Budi, sapaan familiarnya, memperoleh gelar doktornya melalui Sidang Akademik Sekolah Pascasarjana Universitas Sahid, Jakarta, Rabu (7 Juni 2023).

Disertasi Dr. Budi Nugraha, “Pengembangan Media Hibrid Sebagai Strategi Mempertahankan Performa Media Cetak Lokal; Studi Kasus Media Hibrid Grup Jawa Pos, Radar Surabaya, Radar Solo dan Radar Jogja”, mendapatkan judicium “Sangat Memuaskan” pada Sidang Senat Terbuka Sekolah Pascasarjana Universitas Sahid Jakarta yang dipimpin oleh Dr. Marlinda Irwanti P, M.Si.

Dr. Budi Nugraha, kelahiran Tasikmalaya, Jabar, 25 Mei 1965, menjadi Doktor Ilmu Komunikasi ke-122 dari Sekolah Pascasarjana Universitas Sahid Jakarta. Pemimpin Redaksi “Suara Merdeka.com” Jakarta ini adalah juga Wakil Ketua Bidang Pendidikan PWI DKI Jakarta.

Dr. Budi Nugraha bersama Dr. Rahmat Edi Irawan, S.Pd, M.I.Kom (kanan), mantan reporter Antv, Trans7 dan Net Tv, dan kini dosen tetap di Sekolah Pascasarjana Universitas Sahid Jakarta yang menjadi salah satu penguji. Selamat. (Red).

Total
0
Shares
Previous Article

Babinsa Koramil 1710-02/Timika Laksanakan Komsos Sambil Lakukan Pendataan Warga Penderita Katarak dan Bibir Sumbing

Next Article

Babinsa Koramil 1710-01/Kokonao Lakukan Pendampingan Kunjungan Kerja Anggota DPRD Mimika

Related Posts