Menko Polhukam Apresiasi Perjuangan Kebangsaan KGPM

Jakarta – Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahmud MD kagum dan mengapresiasi terhadap sejarah dan eksistensi Kerapatan Gereja Protestan Minahasa(KGPM) sebagai gereja perjuangan bangsa.

Hal tersebut disampaikan Menko Polhukam Mahmud MD saat menerima kunjungan Ketua Umum Kerapatan Gereja Protestan Minahasa(KGPM), Gembala Francky Londa STh,MA di ruang rapat Bima, Menko Polhukam, Kemarin.

Menko Polhukam Mahmud MD berpesan agar KGPM melanjutkan perjuangannya bagi seluruh bangsa Indonesia tanpa melihat agama, suku atau identitas lainnya seperti tokoh perjuangan kemerdekaan KGPM yaitu Dr. Sam Ratulangi, A. A. Maramis, B. W. Lapian dan Taulu.

Besar harapan KGPM ikut serta dalam menyukseskan pesta demokrasi pemilu 2024. “Selamat kepada KGPM karena pada tahun ini genap berusia 90 tahun dan saya akan hadir dalam acara peringatannya,” Ujar Menko Polhukam Mahmud MD.

Kunjungan kehormatan BPS KGPM tersebut dilaksanakan sebagai bagian dari kegiatan Konsultasi BPS KGPM 2023 pada tanggal 11-13 Juli 2023 yang diketuai oleh Laksda Bakamla Dr. Samuel H. Kowaas, M.Sc., CSBA, yang sehari-hari menjabat sebagai Deputi Inhuker Bakamla RI.

Dalam kunjungan kehormatan ini Gbl. Francky Londa menyampaikan apresiasi atas capaian Pemerintah RI dalam berbagai aspek berbangsa dan bernegara. Namun demikian, tentunya perjuangan mengisi kemerdekaan belumlah usai. Masih terdapat hal-hal yang memerlukan perhatian. Pemerintah RI bahkan juga pemerintah di berbagai belahan dunia masih harus berkutat dengan masalah-masalah seperti kemiskinan, internally displaced person, ketimpangan sosial dan ekonomi, ketidakadilan dan kemiskinan.

Oleh sebab itu, KGPM yang sejak berdirinya memiliki jati diri sebagai gereja perjuangan dan gereja kebangsaan, akan terus konsisten dalam komitmennya untuk menjadi yang terdepan, bahu membahu dengan segenap komponen bangsa lainnya, untuk terus berjuang. Kali ini berjuang dalam mengisi kemerdekaan dan siap berperan aktif menjadi mitra positif Pemerintah dalam upaya pembangunan nasional demi tercapainya tujuan dan cita-cita nasional Bangsa Indonesia.

Turut serta mendampingi Gembala Francky Londa STh,MA, yakni Bendahara Umum Pnt.Drs.Viktor Rompas MSi, Sekretaris III KGPM Pnt. Steven Lintong,ST, M,Arch, Ketua Badan Pimpinan Wilayah XXXVII Jawa Pnt. Edwin OJ Poluan MBA, Ketua Biro Crisis Center KGPM Pnt.Julita Pandeirot SE dan perwakilan panitia Konsultasi BPS KGPM 2023 Sekretaris Pnt.Dr.Ir.Novie Ratuntiga, MM, Wakil Ketua Pnt.Nouke Tampenawa,ST dan Koordinator OC Pnt. Jimmy Kanter, SPd. (Humas Bakamla RI)

Total
0
Shares
Previous Article

Staf Teritorial Kodim 1710/Mimika Bersama Pramuka Saka Wira Kartika Latih PBB Untuk Upacara Pengibaran Bendera Kepada Siswa Baru SMPN 2 Mimika

Next Article

Menhan Prabowo Terima Kunjungan Menlu Turki, Bahas Kerja Sama Pertahanan

Related Posts