Pileg 2024, PAN Cimahi Targetkan 4 Kursi di Parlemen

anggota DPRD Cimahi, Hidayat ketika menghadiri reses/dok.BS

Cimahi, ekpos.com

Partai PAN Kota Cimahi  menargetkan 4 kursi utuh  ditingkat parlemen. Sebab itu, PAN siap membidik 4000 sampai 6000 raihan suara untuk mendapatkan kursi utuh.

Hal tersebut diungkapkan anggota DPRD Fraksi PAN,Hidayat.saat menghadiri masa Reses yang dihadiri sekitar 500 konstituen di Gedung Graha Sri Bintang, Jalan Sindang Sari Barat No. 83 (Belakang Bintang Sport Mini Soccer) Cibeureum, Cimahi Selatan, Sabtu (22/7/2023).

Dalam masa reses tersebut PAN cimahi menyerap semua keluhan dan aspirasi.warga.Menurut Hidayat, para konstituen yang hadir sebanyak 500 konstituen yang terdiri dari 4 RW Kelurahan Cibeureum dan 4 RW Kelurahan Melong. Dalam acara reses itu,ada  14 aspirasi yang disampaikan para konstituennya.

“Berupa saran perbaikan jalan setapak, lampu jalan gang (PJG), wisata air bersih, saran Cctv dari RW 9 Melong, saran bantuan pendidikan, UMKM, jalan lingkungan, saran BPJS yang sudah tidak aktif, kesehatan, dan PPDB,” terang Hidayat.

Menurut nya, di Dapil 3 Kelurahan Cibeureum dan Kelurahan Melong Kecamatan Cimahi Selatan ini tidak akan ditempati dirinya lagi karena sudah pindah Dapil.

“Di Pileg 2024 nanti, karena saya sudah berdah Dapil ke Dapil 2 Cibabat dan Pasirkaliki, maka di Dapil 3 ini akan ditempati oleh anak saya sendiri Setyady Abdurrahman,” kata Hidayat.

Ia pun menyampaikan tentang usulan-usulan dari para konstituennya tersebut tentu akan ditindaklanjuti oleh anak-anaknya Setyadi,“Anak saya akan menampung aspirasi tersebut dan akan melanjutkannya,” tambahnya.

Apalagi, Hidayat selaku Ketua DPD PAN Kota Cimahi menargetkan partainya bisa meraih maksimal 6000 suara atau minimal 4000 suara,

“Target di Kota Cimahi itu sendiri tiap dapil 1 kursi minimal punya fraksi utuh, dan PAN di DPRD harus mendapatkan 4 kursi untuk fraksi yang utuh,”tegas Hidayat.***HG

Total
0
Shares
Previous Article

Anggota DPRD Cimahi  Apresiasi Keberadaan FKPPI dengan  Jiwa Korsa dan Disiplin

Next Article

Berhasil Amankan Senapan Serbu, Satgas Yonarmed 1 Kostrad Kembali Raih Penghargaan dari Pangdam XVI/Pattimura

Related Posts