Tulungagung – ekpos.com – Suasana kedekatan begitu terlihat saat Danrem 081/DSJ, Kolonel Inf H. Sugiyono dan Ketua Persit KCK Koorcab Rem 081, Ny. Triana Sugiyono berolahraga bersama dengan anggota Kodim 0807/Tulungagung, bertempat di Ponpes Al Badru Alaina, Kabupaten Tulungagung, Jum’at (25/8/2023) sore.
Usai berolahraga dengan senam bersama dan jalan sehat, Danrem mengimbau anggotanya untuk tidak berbuat pelanggaran dan dapat menjadi contoh di tengah kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.
“Sesama anggota harus saling mengingatkan, jangan sampai berbuat pelanggaran. Kalau ada masalah, silahkan bertukarpikiran, berkeluh kesah untuk mencari jalan keluarnya,” kata Danrem saat memberikan arahannya.
“Saat berdinas maupun di luar dinas, kita juga harus dapat menjadi contoh. Memberi contoh itu gampang, menjadi contoh yang baik itu yang sulit. Namun, kita harus bisa memaksa diri untuk menjadi contoh yang baik bagi keluarga dan masyarakat,” lanjutnya.
Terkhusus kepada para Babinsa di jajaran Kodim 0807/Tulungagung, dirinya berpesan, sebagai ujung Tombak TNI AD, para Babinsa harus senantiasa hadir dan mengatasi kesulitan masyarakat di sekelilingnya. Salah satunya dalam mengantisipasi terjadinya bahaya kekeringan dan sulitnya mendapatkan air bersih di tengah kemarau panjang saat ini.
Apabila ada warga binaan yang tengah sakit, Danrem juga ingin para Babinsa di jajarannya dapat bergerak cepat untuk dapat memperhatikan dan memberikan bantuannya.
Dihadapkan dengan Pemilu 2024, Pamen TNI AD itu ingin agar anggotanya tidak bertindak sendiri jika diundang untuk melakukan pengamanan. Tetapi harus mengajak instansi lainnya, seperti Polres dan Pemda guna menjaga dan menjunjung tinggi Netralitas TNI.
Kepada istri-istri Prajurit, Danrem menekankan kepada mereka untuk bijak dalam menggunakan medsos dan memanfaatkannya untuk hal-hal yang positif.
Tak lupa, Danrem 081/DSJ, Kolonel Inf H. Sugiyono juga berpesan untuk senantiasa membina dan menjaga keharmonisan di dalam keluarga.
“Mari kita bina keluarga, saling pengertian, pintar jaga diri, jangan lupa sholat 5 waktu bagi yang beragama Islam, serta ditambah dengan ibadah lainnya seperti Sholat Rawatib dan memperbanyak sholawat,” pungkasnya. (Red).