Terus Asah Kemampuan, Dandim Bersama Anggota Kodim Tulungagung Latihan Menembak Senapan

 

Tulungagung – ekpos.com – Komandan Kodim 0807/Tulungagung, Letkol Czi Nooris Agus Rinanto, S.I.P bersama para anggota Kodim 0807/Tulungagung melaksanakan latihan menembak dalam rangka mengasah kemampuan dasar militer di lapangan tembak Dusun Cemenung, Desa Sukorejo Wetan, Kecamatan Rejotangan, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur, Rabu (06/09/2023).

Latihan menembak senapan dan pistol Triwulan III tahun 2023 ini merupakan bagian dari rangkaian latihan rutin yang diadakan oleh Kodim 0807/Tulungagung.

Pasiops Kodim 0807/Tulungagung, Kapten Inf Riko Wisoyo menjelaskan, pentingnya menjaga kemampuan dasar militer seperti menembak, bahkan bagi para prajurit yang telah lama berdinas di komando kewilayahan. Menembak merupakan salah satu keterampilan dasar yang melekat pada diri setiap prajurit.

“Kemampuan menembak merupakan landasan utama kemampuan militer yang harus terus diasah oleh para prajurit. Ini merupakan bagian integral dari identitas dan kualifikasi seorang prajurit,” ujar Pasiops.

Sebelum pelaksanaan latihan menembak dimulai, Koordinator Materi memberikan arahan tentang teknik menembak yang benar kepada semua peserta latihan.

Selain itu, para anggota yang mengikuti latihan juga diingatkan untuk mematuhi semua mekanisme latihan yang telah ditetapkan guna menjaga keselamatan dan ketertiban selama kegiatan berlangsung.

Pelaksanaan latihan menembak dilakukan secara bergelombang, dengan setiap gelombang diisi oleh 6 orang peserta.

Koordinator materi latihan juga menegaskan, pentingnya menjaga faktor keamanan dan keselamatan selama pelaksanaan latihan tersebut.

Dengan dilaksanakannya latihan ini, diharapkan bahwa, para anggota Kodim 0807/Tulungagung dapat terus meningkatkan kemampuan dasar militer mereka, sehingga mereka siap dan mampu menjalankan tugas dan tanggung jawab mereka dengan lebih baik dalam menjaga kedaulatan dan keamanan negara. (Red).

Total
0
Shares
Previous Article

Program Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 0801/05 Nawangan Dampingi Penyerahan Hewan Ternak

Next Article

Pj Gubernur Hassanudin, Tancap Gas Kelola Pemerintahan Sumut

Related Posts