Mabes TNI Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H / 2023 M

Jakarta – Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H / 2023 M, Mabes TNI menggelar Ceramah Rohani Islam dengan tema “Menebar Empati, Memperkuat Silaturahmi dan Bertekad Menjadi Tauladan”, bertempat di Masjid Soedirman Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu (11/10/2023).

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H / 2023 dihadiri Para Pati jajaran Mabes TNI, para Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS di lingkungan Mabes TNI. Acara diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Quran oleh Ustadz Dasep Achmad, dilanjutkan saritilawah oleh Debby Rusmayanty, S.Sos. Penda Tk. I III/b.

Dalam ceramahnya, KH. Taufiqurrahman, S.Q. selaku Pimpinan Pondok Pesantren Tahfidzul Daarut Taufiq Ar-Rahman Cilandak, menekankan agar umat Islam selalu mengikuti perilaku dalam kehidupan Rasulullah Muhammad SAW, “Jadikanlah Rasulullah SAW sebagai suri tauladan yang baik bagi kehidupan kita sebagai ummat Islam,” katanya.

Kemudian penceramah menyampaikan bahwa sebagai umat Islam harus banyak melakukan sedekah, memberi kepada yang membutuhkan, menyantuni anak yatim, membalas kejahatan dengan kebaikan. “berilah makan/hadiah kepada orang yang pelit,” ujarnya.

Selanjutnya penekanan yang di sampaikan Penceramah yaitu tidak memiliki rasa dendam, berjiwa besar dan selalu memaklumi dan berjiwa pemaaf harus ditanamkan dalam jiwa setiap muslim. “maafkan kesalahan orang lain walaupun telah berbuat salah/dholim terhadap kita,” sambungnya

Lebih lanjut Penceramah menyampaikan agar selalu menjaga tali persaudaraan, perkokoh persatuan dan menjauhi permusuhan. “Sambung silaturahmi dengan orang yang telah memutuskan persaudaraan dengan kita,” pungkasnya.

Total
0
Shares
Previous Article

Jaga Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 03 Kuala Kencana Komsos dan Bagikan Bibit Jagung Hibrida

Next Article

Kunjungan Kerja Danlanal Dumai Ke Pos TNI AL di Kabupaten Indragiri Hilir Provinsi Riau

Related Posts