Jaga kepercayaan masyarakat yang telah diberikan kepada TNI

 

Jakarta – ekpos.com, Kodim 0505/Jakarta Timur menggelar Upacara Bendera 17-san yang di ikuti oleh seluruh anggota TNI dan PNS, Bertempat dilapangan Apel Makodim, Selasa (17/10/23).

Dalam upacara 17-San tersebut Kasdim 0505/JT Letkol Inf Ali Cahyono,S,Kom,M.Tr (Han), membacakan amanat Panglima TNI, “Rangkaian kegiatan peringatan Hari Ulang tahun ke-78 Tentara Nasional Indonesia yang dililaksanakan secara serentak di seluruh jajaran TNI telah berjalan dengan lancar dan sukses.

Selaku pimpinan TNI saya mengucapkan terimakasih dan penghargaan yang tinggi atas dedikasi dan kerja keras seluruh prajurit dan PNS TNI dimanapun berada dan bertugas. Saya juga menyampaikan ucapan terimakasih dan apresiasi yang tinggi kepada seluruh satuan/instansi yang terlibat dalam latihan Asean Solidarity Exercise (ASEX-01N), pengamanan KTT ASEAN di Labuan Bajo dan Jakarta serta pengamanan KTT Negara-Negara Pulau dan Kepulauan atau KTT AIS Forum 2023 yang baru kita laksanakan di Bali kemarin.

Kita telah mampu memberikan rasa aman dan nyaman bagi seluruh tamu negara peserta yang hadir. Hal tersebut tidak lepas dari kerja keras dan sinergitas yang baik dengan instansi yang terlibat. Sekali lagi, kita telah mampu menjawab amanah rakyat tersebut.

“Dalam amanatnya, Presiden Joko Wododo memberikan apresiasi atas dedikasi, keberanian, profesionalisme dan pengabdian kepada seluruh anggota TNI, yang telah menunaikan perannya
sebagai benteng terdepan pertahanan negara, kekuatan pelindung rakyat, perisai penjaga NKRI, perisai penjaga Pancasila dan perisai penjaga Undang Undang Dasar 1945.TNI telah menunjukkan komitmen yang tak tergoyahkan dalam menjaga kestabilan dan
keamanan negara, serta melindungi kepentingan dan kesejahteraan rakyat. Prestasi ini merupakan
bukti dari dedikasi serta pengabdian tinggi, serta warisan berharga untuk masa depan TNI. Hal tersebut juga yang menjadikan TNI sebagai salah satu institusi negara yang paling dipercaya oleh masyarakat Indonesia.

“Tidak henti-hentinya saya menekankan, bahwa dalam waktu dekat, bangsa kita akan menyelenggarakan Pemilihan Umum tahun 2024, yang mencakup Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden, pemilihan anggota legislatif, serta Pemilihan Kepala Daerah secara serentak.
Pemilihan ini merupakan momen penting dalam proses demokrasi negara kita, di mana rakyat Indonesia akan memberikan suara mereka untuk menentukan pemimpin-pemimpin dan wakil rakyat Indonesia untuk periode Pemerintahan mendatang.

Ketertiban, kelancaran, dan kesuksesan dalam penyelenggaraan agenda pesta demokrasi tersebut sangatlah vital. Para prajurit TNI harus peka dan antisipatif terhadap dinamika dan perkembangan situasi yang terjadi.”

“Netralitas TNI adalah sebuah komitmen yang jelas dan tidak bisa ditawar-tawar. TNI harus netral, karena TNI memegang peranan penting dalam menjaga stabilitas politik dan keamanan nasional. Sebagai salah satu pilar utama dalam pertahanan negara, TNI memiliki tanggung jawab
yang besar dalam menjamin tahapan Pemilu 2024 dapat berjalan dengan damai dan sejuk.

Para Perwira, Bintara, Tamtama, dan Pegawai Negeri Sipil TNI yang saya cintai dan saya banggakan.
Sebelum mengakhiri amanat ini, berikut saya sampaikan beberapa hal penting sebagai penekanan yakni:

1. Tingkatkan terus keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan YME serta pegang teguh Sapta Marga, Sumpah Prajurit, Delapan Wajib TNI sebagai landasan pada setiap pelaksanaan tugas.

2. Laksanakan komitmen netralitas TNI. Ikuti peraturan, pedoman, dan perintah yang telah
diberikan terkait cara bersikap dan bertindak dalam tahapan Pemilu.

3. Jaga soliditas dan kekompakan dalam menghadapi berbagai tantangan tugas, tingkatkan transparansi serta akuntabilitas secara internal
maupun eksternal.

4. Tingkatkan terus profesionalisme dan jaga sinergitas dengan POLRI, kementerian/lembaga dan komponen bangsa yang lainnya.

5. Jaga nama baik TNI dimanapun berada dan bertugas, tegakkan aturan dan sanksi yang tegas serta berikan penghargaan bagi anggota TNI yang berprestasi.”Pungkasnya.

(Red)

Total
0
Shares
Previous Article

TNI AL Berhasil Gagalkan Pengiriman BBM Ilegal ke Bangka Belitung

Next Article

Gugur Dalam Tugas, Jenazah Prajurit Perdamaian Dunia TNI Tiba di Indonesia

Related Posts