Tulungagung – ekpos.com – Para prajurit dan PNS personel Kodim 0807/Tulungagung melaksanakan olahraga pagi untuk menjaga ketahanan tubuh dengan berjalan selama 1 jam. Mengenakan seragam olahraga masing-masing jajaran, para personel militer Kodim Tulungagung berjalan mengelilingi komplek tempat wisata Mbalong Kawuk di Desa Sumberejo, Kulon Kecamatan Ngunut, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur, Selasa (31/10/2023).
Kegiatan dimulai dengan apel pagi dan dilanjutkan dengan senam pemanasan yang dipimpin oleh Pasi Ops Kodim 0807, Kapten Inf Riko Wisoyo. Ia menyampaikan bahwa, kegiatan olahraga yang dilaksanakan setiap hari Selasa akan menampilkan nuansa berbeda setiap minggunya karena lokasinya akan bergilir di kawedanan di wilayah Tulungagung. Hal ini diharapkan dapat memberikan variasi pada kegiatan olahraga, selain menjaga kebugaran juga memberikan kesempatan kepada personel untuk menikmati pemandangan yang berbeda setiap minggunya.
“Selain menjaga kebugaran, akan ada nuansa berbeda saat olahraga karena hari Selasa tiap minggunya akan dilaksanakan olahraga bergilir di kawedanan wilayah Tulungagung,” ungkap Pasi Ops.
Sebelum memulai jalan mengelilingi komplek luar kawasan wisata Mbalong Kawuk, para anggota militer Kodim Tulungagung melakukan senam pemanasan yang terpimpin.
Kegiatan olahraga pagi ini merupakan bagian dari upaya untuk mempromosikan gaya hidup sehat dan aktif di kalangan personel Kodim 0807/Tulungagung.
“Diharapkan bahwa, kegiatan ini dapat menjadi motivasi bagi masyarakat sekitar untuk menjaga kesehatan melalui olahraga teratur,” pungkasnya. (Red).