Dabo Singkep – ekpos.com, Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut Dabo Singkep (Danlanal DBS) Letkol Laut (P) Tri Hermawan M.A., M.Tr.Opsla., pimpin Apel Khusus yang diikuti oleh Prajurit dan PNS Lanal DBS, bertempat di Lapangan Apel Mako Lanal Dabo Singkep, Selasa (19/12/2023).
Apel Khusus ini dimaksudkan untuk memberikan informasi-informasi terbaru terkait dengan kondisi dan perkembangan situasi Nasional. Khususnya terkait Netralitas TNI jelang pelaksanaan Pemilu serentak yang akan dilaksanakan pada awal tahun 2024.
Dalam arahannya, Danlanal DBS menekankan “Segenap Prajurit dan PNS Lanal DBS untuk selalu menjalankan perintah Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto yaitu untuk tidak terlibat maupun melibatkan diri pada masa Pemilu maupun Pilpres,” tegasnya.
Orang nomor satu di jajaran Lanal Dabo Singkep ini juga mengatakan “Agar segenap Prajurit dan PNS Lanal DBS untuk selalu menjaga sinergitas TNI-POLRI serta sinergitas dengan unsur pemerintah,” pungkasnya.
Apel Khusus juga dihadiri Palaksa Lanal DBS Mayor Marinir Saul Jamlaay, Pasintel Lanal DBS, Danden Pomal Lanal DBS Kapten Laut (PM) Saiful Anwar, serta Perwira Staf Lanal Dabo Singkep.
(Red)