Perkuat Sinergitas Antar Anggota, Kodim 0801/Pacitan Gelar Olahraga Bersama

Pacitan – ekpos.com – Kali ini demi memperkuat sinergitas antar anggota TNI, Kodim 0801/Pacitan melaksanakan olah raga bersama Lanal Pacitan, yang berlangsung di Makodim 0801/Pacitan, Jl. Letjen Suprapto No. 42 Pacitan, Selasa (09/01/2024).

Tampak terlihat antusias dan semangat para peserta dalam mengikuti olah raga bersama tersebut sangat luar biasa. Disamping membaur antara satu sama lain, mereka juga saling berinteraksi saat berada di lapangan.

Kegiatan olah raga tersebut diselenggarakan selain sebagai ajang silaturahmi antar anggota TNI, juga untuk membina fisik agar tetap sehat secara jasmani maupun rohani.

Sementara itu, Dandim 0801/Pacitan, Letkol Inf Roliyanto, S.I.P, M.I.P mengapresiasi kegiatan olah raga bersama tersebut, hal itu untuk meningkatkan hubungan kerjasama yang selama ini sudah terjalin dengan baik, sehingga tugas pokok TNI terlaksana dengan baik.

“TNI sebagai alat pertahan negara harus selalu kompak dan solid, baik dalam menjaga keamanan dan keutuhan wilayah NKRI maupun tugas pokok lainnya, untuk itu sinergitas ini harus senantiasa tetap kita jaga dengan baik,” ujarnya kepada awak media.

Dirinya juga menegaskan kepada anggota jajarannya, untuk tetap mempedomani netralitas TNI jelang pelaksanaan pemilu 2024 mendatang dan bersikap netral sesuai undang-undang yang berlaku.

“Kami (TNI) berkomitmen siap mengamankan pelaksanaan pemilu 2024 sehingga berlangsung sukses, aman dan lancar. Hindari pelanggaran sekecil apapun yang dapat merugikan diri sendiri ataupun mencoreng nama baik satuan utamanya instansi TNI,” ungkapnya. (Red).

Total
0
Shares
Previous Article

Bersatu dalam Bencana, Momen Solidaritas Tiga Pilar Desa Senden Menyinari Desa Pasca Bencana

Next Article

Dampingi Penyerahan Sertifikat Tanah, Babinsa Koramil 0801/11 Donorojo Beri Support Kepada Pelaku UKM

Related Posts