Bawaslu Siap Selesaikan Tugas Pengawasan di Tahapan Masa Tenang

BANDUNG, Ekpos Com — Pastikan para anggota Panitia Pengawas (Panwas) turut menertibkan Alat Peraga Kampanye (APK) masa tenang kampanye 11 – 13 Februari 2024, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Bandung melaksanakan apel siaga di GOR Pajajaran, Sabtu (10/2/2024).

“Hari ini kami melaksanakan apel siaga untuk memastikan jajaran Bawaslu siap untuk menyelesaikan tugas pengawasan termasuk di tahapan masa tenang,” tutur Ketua Bawaslu Kota Bandung, Dimas A. Iskandar.

Dimas memastikan tidak ada aktivitas kampanye selama masa tenang. Jika terdapat kegiatan kampanye akan dikenakan sanksi sesuai aturan Undang – undang nomor 7 tahun 2017 tentang Pemilihan Umum.

“Kita pastikan tidak ada aktivitas kegiatan kampanye dalam bentuk apapun, termasuk pemasangan APK,” katanya.

Jelang pencoblosan, Bawaslu Kota Bandung juga akan berpatroli untuk memastikan tidak ada money politic atau politik uang.

“Siapapun yang melakukannya, ada sanksi ancaman pidana sesuai Undang- undang nomor 7 tahun 2017,” ujarnya.

Sementara itu, Penjabat Wali Kota Bandung, Bambang Tirtoyuliono menegaskan Pemkot Bandung bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) mendukung Bawaslu Kota Bandung menertibkan APK.

“Pemkot Bandung, juga kepolisian dan TNI mendukung Bawaslu agar pemilu berlangsung aman dan damai,” ungkapnya.

Ia mengatakan, jajaran Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Bandung menerjunkan 1.700 personel untuk penertiban APK.

“Satpol PP menurunkan 1.700 personel tentunya dibantu jajaran Polri dan TNI,” katanya.*

Total
0
Shares
Previous Article

Satgas Pamtas Yonif 726/Tml Turut Hadir Dalam Rapat Terakhir Kesiapan Pemilu 2024 Di Provinsi Papua Selatan

Next Article

Pj Wali Kota Bandung Pastikan KPPS Laksanakan Pemilu

Related Posts