Kedekatan Babinsa Koramil 0801/08 Tulakan Dan Warga, Menjadi Sarana Investasi Jangka Panjang

PACITAN || ekpos.com – Membangun komunikasi yang baik dengan warga binaan harus senantiasa diterapkan oleh seorang Babinsa, hal ini juga merupakan investasi jangka panjang guna mendukung binter di wilayah.

Dihadapkan dengan berbagai kesibukan tugas pokok TNI sehari-hari, Serda Sihno, Babinsa Koramil 0801/08 Tulakan, Kodim 0801/Pacitan berkesempatan melakukan komunikasi sosial dengan warga binaannya yang berada di Desa Jetak, Kec. Tulakan, Kab. Pacitan, Sabtu (11/05/2024).

Menurutnya, dengan menjalin komunikasi yang baik, akan dapat membangun kepercayaan dan simpati masyarakat. Sehingga, dapat membantu menjalankan tugasnya, seperti menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

“Ketika kita dekat dengan masyarakat, harapannya dapat dengan mudah mendapatkan informasi, disamping memahami kondisi sosial masyarakat di wilayah,” ujarnya saat di lokasi bersama warga.

Dirinya juga berpendapat, melalui kedekatan yang harmonis akan meningkatkan kerjasama yang baik pula. Masyarakat yang simpati akan lebih mudah diajak berpatisipasi dalam menjalankan program secara efektif.

“Oleh karenanya kita harus senantiasa proaktif, dalam setiap kegiatan yang ada di masyarakat. Kita juga harus bisa menjadi suri tauladan yang baik bagi masyarakat, sehingga TNI semakin dicintai rakyat,” jelasnya. (Red).

Total
0
Shares
Previous Article

Pererat Sinergitas, Anggota Koramil dan Polsek Besuki Olahraga Bersama

Next Article

Tanggapi MPR For Papua, LaNyalla: Bagus Saja, Tetapi Aroma Kepentingan Pribadi Sangat Tercium

Related Posts