Pastikan Wilayah Binaan Aman Dan Kondusif, Babinsa Koramil 0801/08 Tulakan Patroli Siskamling

PACITAN || ekpos.com – Untuk memastikan wilayah binaannya tetap aman, Sertu Faisal, Babinsa Koramil 0801/08 Tulakan, Kodim 0801/Pacitan bersama Bhabinkamtibmas setempat melaksanakan patroli pengecekan siskamling, yang berada di Desa Ngile, Kec. Tulakan, Kab. Pacitan, Minggu (16/06/2024) Malam.

Patroli pengecekan dilakukan selain untuk memastikan kondusifitas wilayah secara menyeluruh, juga sebagai upaya Apkowil dalam meningkatkan kerjasama dengan mengoptimalkan peran masyarakat melalui siskamling guna mencegah tindak kriminalitas.

Dalam keterangannya, Sertu Faisal menekankan pentingnya peran serta masyarakat dalam menjaga keamanan di lingkungan, sebagai upaya cegah dini dan deteksi dini terhadap perkembangan situasi di wilayah.

“Saya mengajak kepada warga setempat untuk kembali menghidupkan siskamling, karena hal ini sebagai tindakan preventif dalam menangkal aksi kriminal yang bisa saja terjadi kapanpun,” ujarnya saat di lokasi.

Dirinya berharap, melalui kegiatan patroli wilayah yang dilakukannya, dapat memotivasi masyarakat untuk lebih giat melaksanakan siskamling di lingkungan masing-masing, sehingga ruang gerak pelaku tindak kriminal dapat diminimalisir.

“Dengan dilaksanakannya patroli siskamling secara rutin, akan terwujud lingkungan yang aman dan kondusif. Selalu tingkatkan kewaspadaan, kemudian laporkan setiap ada kejadian menonjol kepada pihak yang berwajib, untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan terjadi,” jelasnya. (Red).

Total
0
Shares
Previous Article

Hari Raya Idul Adha 1445 H, Dandim 0801/Pacitan Bersama Ribuan Santri Takbir Keliling

Next Article

Naik Turunnya Keuangan Syariah, Refleksi Ketidaksempurnaan

Related Posts