Coach Priska Sahanaya sedang menggelar workshop public speaking di 1000 sekolah di Jakarta, mencakup tingkat SD, SMP, SMA, hingga SMK. Program ini dirancang untuk meningkatkan kesadaran dan kemampuan public speaking di kalangan masyarakat Indonesia. Fokus Coach Priska pada anak-anak usia sekolah didasarkan pada keyakinan bahwa masa sekolah adalah waktu penting bagi siswa untuk mengeksplorasi berbagai cara berkomunikasi dan bersosialisasi.
Pada tanggal 30 Mei 2024, Coach Priska mengisi workshop public speaking di SMP Tarakanita 5 dengan tema “4 Teknik Presentasi.” Lebih dari 150 siswa-siswi menyambut Coach Priska dengan antusiasme tinggi. Semangat para siswa-siswi ini menambah energi Coach Priska dalam menyampaikan materi yang telah dipersiapkan. Workshop ini disponsori oleh Pronas, yang juga menyelenggarakan cooking tour, mengajak siswa-siswi menikmati kelezatan produk mereka yang telah menjadi pilihan keluarga Indonesia selama 70 tahun.
Dalam penyampaian materi, Coach Priska mengadakan kompetisi untuk mendorong partisipasi aktif. Setiap siswa yang berpartisipasi dalam kegiatan tanya jawab atau menunjukkan kemampuan public speaking di depan kelas akan mendapatkan poin. Poin tersebut akan diakumulasikan, dan siswa dengan poin terbanyak akan mendapat medali penghargaan dari Coach Priska. Suasana kelas pun menjadi kompetitif dengan siswa-siswi berlomba untuk menunjukkan keaktifan dan kemampuan mereka.
Aktivitas ini membuat guru-guru SMP Tarakanita 5 bangga, melihat siswa-siswi yang biasanya pemalu menjadi lebih berani dan aktif berkat metode pengajaran Coach Priska. Kehadiran praktisi ahli seperti Coach Priska sangat membantu meningkatkan motivasi belajar siswa. Guru-guru berharap acara semacam ini terus diadakan untuk memperluas wawasan siswa dan meningkatkan keterampilan komunikasi mereka.
Testimoni Siswa
Workshop ini dirasakan menyenangkan dan inspiratif oleh siswa-siswi. Nessa, siswa kelas 9 yang memenangkan medali penghargaan dari Coach Priska, berbagi pengalamannya: “Menurut saya, hal-hal yang paling menarik dari sesi public speaking ini adalah materi-materi yang dipaparkan. Materi ini mungkin umum, tapi dengan contoh-contoh yang diberikan, pengetahuan kami jadi lebih luas. Selain itu, intonasi Coach Priska yang penuh semangat membuat saya tidak mengantuk saat mendengarnya. Ice breaking seperti senam juga menambah keseruan. Menurut saya, Coach Priska itu menarik, asyik, dan sangat bersemangat.”
Testimoni Guru
Bapak Pardamean Sihombing, guru agama di SMP Tarakanita 5, menyoroti pentingnya pembelajaran public speaking: “Public speaking penting karena ini adalah modal awal kita untuk berinteraksi dan meyakinkan orang lain. Penting bagi siswa-siswi SMP Tarakanita 5 untuk menjadi lebih interaktif dalam berkomunikasi. Menurut saya, Coach Priska itu inspiratif, kreatif, dan sabar dalam menghadapi berbagai situasi anak.”
Coach Priska berharap workshop ini dapat meningkatkan keberanian siswa dalam berbicara di depan umum. Ia yakin bahwa dengan latihan rutin, keterampilan public speaking dapat dikuasai oleh siapa saja. Dengan mengaplikasikan public speaking dalam kehidupan sehari-hari dan membiasakan diri tampil di depan umum, siswa dapat mulai mengasah kemampuan ini. Coach Priska berharap siswa-siswi SMP Tarakanita 5 terus termotivasi untuk menjadi pribadi yang berani mengekspresikan diri dan berpikir kritis dalam menyampaikan ide-ide mereka.
Pendaftaran
Ingin sekolah Anda mendapatkan workshop public speaking dari Coach Priska Sahanaya? Daftarkan sekarang melalui nomor di bawah ini!
Coach Priska Sahanaya 081389608249
Nama penulis: Anggi Tresna Santika
Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES