PASUKAN PENGIBAR BENDERA PUSAKA BINTAN TETAP SEMANGAT BIARPUN DIGUYUR HUJAN

Bintan || Ekpos.com, Lapangan Mako Lanal Bintan yang akan dijadikan lokasi Upacara HUT RI Ke-79 Tahun 2024 Kabupaten Bintan masih terus dijadikan latihan Pasukan Pengibaran Bendera Merah Putih. Walau dalam cuaca hujan, para pelajar yang terpilih masih tetap semangat melaksanakan latihan Pengibaran Bendera Merah Putih, Senin (12/08/2024).

Komandan Lanal Bintan Letkol Laut (P) Eko Agus Susanto, S.E., M.M., saat berada dilokasi melihat langsung latihan dan persiapan para anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka Bintan pada Perayaan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-79 yang akan digelar di Lapangan Mako Lanal Bintan sembari memberi semangat kepada para peserta Paskibraka yang merupakan orang pilihan dan juga memberikan apresiasi kepada pendukung dan pelatih, yang mana meski dalam kondisi cuaca yang sering berubah dan mengalami hujan namun tidak menyurutkan semangat bagi para peserta Paskibraka untuk terus berlatih.

Lebih lanjut Danlanal Bintan menyampaikan bahwa, Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) adalah salah satu objek yang jadi perhatian semua pihak saat Pengibaran dan Penurunan Bendera Merah Putih pada Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia, khususnya pada saat Upacara Detik-detik Proklamasi dan Penurunan Bendera, untuk itu kita patut memberi apresiasi kepada peserta dan pelatih karena dengan semangat yang tinggi tidak menyurutkan mereka untuk terus berlatih.

“Saya berharap Penaikan dan Penurunan Bendera Merah Putih bisa berjalan dengan baik dan lancar, berikan yang terbaik dimomen ini, karena kesempatan menjadi peserta Paskibraka belum tentu akan datang untuk kedua kalinya,” ucap Danlanal Bintan.

(Red)

Total
0
Shares
Previous Article

DANLANTAMAL I HADIRI KUNJUNGAN KKDN PASIS DIKREG LII SESKO TNI TAHUN 2024 DI KANTOR GUBERNUR SUMUT

Next Article

DANLANTAMAL I TERIMA KUNJUNGAN DIREKTUR KESELAMATAN DAN KEAMANAN BESERTA EXECUTIVE VICE PRESIDENT SECURITY PT. KAI

Related Posts