Bandung, Ekpos.com
Perlahan aku lihat
Tanah merah menimbun tubuhmu
Hingga batas yang sudah ditentukan
Pembaringanmu ditaburi bunga dan doa
Rinduku pecah dalam linangan air mata
Meski tanpa isak terdengar lirih
Kau telah tinggalkan sejuta kenangan
Senyum manismu hilang terpupus waktu
Suara wibawamu raib dalam diam
Sosokmu hanya nama yang tertera
Di papan nisan jelas terlihat
Kau berbaring menghadap sang Kuasa
Selamat Jalan sahabatku yang baik
Raihlah bahagia dalam rengkuhan Ridho-Nya
Semoga berjuta kebahagiaan bisa kau gapai
Menjadi ahli Surga atas Ketetapan-Nya itu
Doa kami para sahabatmu terus mengalir
Berharap bisa terangi jalanmu itu
Menuju indahnya Rahmat dan Hidayah Alloh
Insya Alloh kau selalu ada di Kasih Sayang-Nya
Aamiin
Catatan Seorang Kelana
Pemakaman Cikutra Bandung, 9 Sept. 2024
“Doa untuk Pak Asep Budianto”