JAKARTA || Ekpos.com – Deputi Bidang Geofisika BMKG, Nelly Florida Riama terima kunjungan Kepala Pusat Pengendalian Operasi (Kalpusdalops) TNI, Brigadir Jenderal Patar Mospa N. Sitorus beserta stafnya, dalam rangka Jalin komunikasi dan koordinasi antar Lembaga, Jum’at (20/9).
Kunjungan ini bertujuan memperkuat sinergi antara BMKG dan TNI dalam menghadapi bencana alam.
Dalam pertemuan yang berlangsung di kantor BMKG, Nelly menekankan pentingnya sinergi antara BMKG dan TNI dalam pengumpulan dan pemanfaatan data cuaca dan geofisika.
Brigjen Patar Mospa menyoroti perlunya pertukaran data dan informasi yang lebih intensif guna meningkatkan kapasitas respons terhadap situasi darurat.
Kunjungan dilanjutkan dengan tinjauan ke ruang operasional InaTEWS dan MEWS BMKG. Kunjungan ini memberikan pemahaman yang lebih mendalam kepada Pusdalops TNI mengenai sistem peringatan dini tsunami dan cuaca yang dimiliki BMKG.
Hal ini dijelaskan langsung oleh Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami, Daryono melalui keterangannya, pada Jum’at (20/9/2024).
“Kegiatan ini diharapkan dapat menciptakan jaringan komunikasi yang lebih baik antar lembaga, sehingga koordinasi dalam penanganan bencana dan situasi keamanan menjadi lebih efisien,” tandasnya. (Sena).