Tingkatkan Kemanunggalan, Anggota Kodim 0802/Ponorogo Karya Bakti Bangun Masjid

 

PONOROGO || Ekpos.com – Anggota Koramil Tipe B 0802/02 Jenangan, Kodim 0802/Ponorogo melaksanakan Karya Bakti Pembangunan Masjid Al Muttaqin Dusun Krangkungan, Desa Paringan, Kecamatan Jenangan, Kabupaten Ponorogo, Minggu (13/10/2024).

Kegiatan yang melibatkan anggota Koramil Tipe B 0802/02 Jenangan sebanyak 11 orang dan dipimpin Batituud Koramil Tipe B 0802/02 Jenangan, Peltu Mansyur tersebut merupakan wujud kemanunggalan TNI dan rakyat dengan tujuan meningkatkan kesejahteraan warga serta sebagai upaya dalam percepatan pembangunan di wilayah.

Peltu Mansyur mengatakan, Kami ada 11 orang anggota Koramil Tipe B 0802/02 Jenangan melaksanakan Karya Bakti pembangunan Masjid Al Muttaqin Dusun Krangkungan, Desa Paringan.

“Untuk hari ini, kami bersama warga melakukan pengecoran Dak lantai Masjid yang baru dimulai pada hari ini yang mana sesuai rencana nantinya untuk lantai bahwa dipergunakan khusus tempat parkiran sedang lantai atas untuk tempat ibadah shalat,“ ungkap Batituud Koramil Tipe B 0802/02 Jenangan.

Ditambahkan juga bahwa, karya bakti tersebut adalah salah satu kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) yang senantiasa dilakukan oleh Koramil Tipe B 0802/02 Jenangan, guna terus membangun kedekatan dan hubungan yang baik antara warga sehingga tercipta kemanunggalan antara TNI dan rakyat. (Red/MdC 0802).

Total
0
Shares
Previous Article

Dukung Program Ketahanan Pangan Nasional, Serka Adi Dampingi Petani Panen Padi

Next Article

TNI Siaga 24 Jam! Bersama Tim Gabungan, Bawa Harapan di Tengah Kekeringan Kecamatan Panggul

Related Posts