TIBA DI NEGARA VANUATU, SATGAS PORT VISIT 2024 TERIMA SAMBUTAN HANGAT

 

Jakarta || Ekpos.com, 9 Nov 2024 Setelah menempuh perjalanan selama 4 hari dengan jarak tempuh 609 NM dari Negara Fiji dengan melintasi laut Pasifik Selatan. Satgas Port Visit 2024 menggunakan KRI dr. Wahidin Sudirohusodo-991 (KRI WSH-991) yang dikomandani Kolonel Laut (P) Edi Herdiana, akhirnya tiba di etape ketiga yaitu Negara Vanuatu di Dermaga Port Vila Vanuatu, Sabtu (09/11)

Kedatangan KRI WSH-991 dalam rangka pelayaran muhibah diplomasi ke negara kawasan Pasifik Selatan dibawah pimpinan Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) Port Visit 2024 Kolonel Laut (P) Arif Prasetyo ini, mendapat sambutan yang hangat dari Duta Besar (Dubes) RI Canberra Australia untuk Vanuatu yaitu Bapak Dr Siswo Pramono.

Dalam penyambutan Dubes RI didampingi Askomlek Pangkoarmada RI Laksamana Pertama TNI Ilham Army Ritonga, S.H., Athan Canberra Australia untuk Vanuatu Laksamana Pertama TNI Yusliandi Ginting, Atpol Canberra Australia untuk Vanuatu Brigjen Pol Tommy Aria Dwianto dan Brigjen TNI Sunaryo

Beberapa agenda kegiatan yang akan dilaksanakan selama bersandar di Vanuatu diantaranya adalah penyerahan obat obatan, lalu pelaksanaan bakti kesehatan, pelaksanaan bakti sosial, dan juga open ship untuk masyarakat.

Dubes RI dalam kesempatan tersebut menyampaikan ucapan selamat datang di negara Vanuatu serta mengucapkan terima kasih atas jamuan yang luar biasa dari Satgas.

“Kami sangat bangga akhirnya dapat melihat KRI dr. Wahidin Sudirohusodo-991 yang sudah lama kita tunggu untuk dapat sandar disini, adapun agenda yang akan direncanakan disini akan kita bantu dan fasilitasi.” Ungkapnya.

Pada kesempatan yang sama, Dansatgas juga menyampaikan terima kasih atas sambutan hangat dari Dubes RI beserta Staf KBRI maupun dari pihak Atase Pertahanan yang ada di Vanuatu.

“Kami mengucapkan terima kasih atas sammbutan hangat ini dan kami juga menyampaikan bahwa kami sudah melewati 2 negara yang menjadi tujuan misi kemanusiaan ini yaitu Solomon Islands dan Fiji semua berjalan dengan lancar dan aman. Akhirnya kami sampai di Negara Vanuatu yang merupakan tujuan ke 3 (tiga) dari Satgas kami, harapannya kegiatan selama di Vanuatu bisa berjalan. dengan lancar,” ujarnya.

Kegiatan penyambutan diawali dengan pemberian cinderamata berupa topi Satgas oleh Dansatgas kepada Dubes RI dan rombongan yang kemudian kegiatan dilanjutkan dengan kunjungan ke KRI WSH-991. Dalam giat tersebut juga dilaksanakan penyerahan cinderamata dari Dubes RI dan Athan Canberra Australia kepada Komandan KRI WSH-991 .

Kemudian acara dilanjutkan dengan rapat yang dipimpin Dubes RI terkait rencana kegiatan selama sandar di Vanuatu. Seusai rapat, Komandan KRI WSH-991 mengajak para tamu melaksanakan tour facility untuk melihat kapal bantu rumah sakit milik TNI AL secara langsung.

Turut hadir pula dalam penyambutan tersebut Kolonel Laut (P) Fajar Hermawan (Kasubdisops Disopslatal), Letkol Laut (P) I Gede Eka Sukmana Putra, S.H., M.Tr. Hanla (Pabandya Binkamla II Ops Sopsal), Ibu Widya Sinedu (KF Politik), Bpk Prayoga Limantara (Staf Politik).

(Red)

Total
0
Shares
Previous Article

SATGAS PORT VISIT 2024 GELAR NATIONAL RECEPTION DAN SERAHKAN BANTUAN KESEHATAN DI VANUATU

Next Article

Apakah Akulaku Paylater Termasuk Pinjol? Begini Penjelasannya!

Related Posts