KOTA CIREBON – Ekpos.com – Calon Wakil Walikota Cirebon, Suhendrik, terus aktif menyapa masyarakat di berbagai wilayah.
Kali ini, respons luar biasa datang dari warga RW 09 Situgangga, Kelurahan Karya Mulya, Kecamatan Kesambi, yang antusias menyambut program seragam sekolah gratis yang ditawarkannya.
Dalam kunjungannya, Suhendrik meminta doa restu dari warga agar dapat memimpin Kota Cirebon bersama Calon Walikota Eti Herawati.
Alumni SMAN 6 Cirebon ini memperkenalkan program unggulan berupa seragam gratis bagi siswa SD dan SMP jika terpilih sebagai pasangan “Beres” (Bersama Eti Herawati-Suhendrik).
“Mohon doa restu agar kami bisa meringankan beban Bapak/Ibu di Kota Cirebon melalui program seragam sekolah gratis untuk siswa baru SD dan SMP, apabila kami terpilih sebagai Walikota dan Wakil Walikota,” ungkap Suhendrik di hadapan warga.
Sebagai kandidat doktor Ilmu Politik dari Universitas Padjadjaran, Suhendrik menyampaikan keprihatinannya atas beban biaya pendidikan, terutama saat tahun ajaran baru.
Menurutnya, banyak orang tua yang terbebani oleh biaya seragam yang cukup tinggi. Oleh karena itu, pasangan “Beres” hadir dengan solusi konkret untuk membantu masyarakat.
“Selama berkeliling ke berbagai RW di Kota Cirebon, kami mendengar langsung keluhan orang tua tentang mahalnya biaya pendidikan. Ini menjadi dasar bagi kami untuk mencanangkan program seragam gratis, agar beban tersebut bisa berkurang,” tambahnya.
Program seragam sekolah gratis ini diharapkan dapat menjadi angin segar bagi para orang tua di Kota Cirebon, khususnya di tengah kondisi ekonomi yang menantang.
Pasangan Eti Herawati dan Suhendrik berkomitmen untuk merealisasikan program ini sebagai bagian dari visi mereka untuk memajukan pendidikan di Kota Cirebon.
Dengan pendekatan yang humanis dan program yang pro-rakyat, paslon “Beres” optimis dapat meraih dukungan luas dari warga Kota Cirebon dalam Pilkada mendatang.