Tinjau Lapas Rutan di Jabar, Dirjenpas: Pelayanan Hak WBP Saat Ramadan Terpenuhi

JAKARTA – Ekpos.com – Memastikan pelayanan bagi warga binaan selama bulan suci Ramadhan berjalan optimal, Direktur Jenderal Pemasyarakatan (Dirjenpas), Mashudi, melakukan peninjauan maraton ke sejumlah Lapas dan Rutan di wilayah Jawa Barat, Sabtu (1/3/25).

Dalam kunjungannya, Mashudi menegaskan pentingnya pemenuhan hak-hak warga binaan agar mereka dapat menjalankan ibadah puasa dan ibadah lainnya dengan nyaman.

“Lapas dan Rutan harus memastikan pelayanan berjalan optimal selama Ramadhan, sehingga hak-hak warga binaan tetap terpenuhi,” ujar Mashudi.

Salah satu aspek yang menjadi perhatian utama adalah pelayanan makanan selama Ramadhan. Mashudi menekankan agar penyajian makanan disesuaikan dengan jadwal sahur dan berbuka puasa tanpa mengabaikan hak warga binaan non-Muslim.

“Pelayanan makanan harus menyesuaikan waktu sahur dan berbuka, namun tetap memperhatikan kebutuhan warga binaan non-Muslim. Semua harus mendapat layanan terbaik, seperti yang selalu disampaikan oleh Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan,” tegasnya.

Dalam sidaknya, Mashudi meninjau langsung dapur Lapas dan Rutan, memeriksa proses penerimaan bahan makanan, hingga pengolahan dan pendistribusiannya kepada warga binaan.

“Saya mengapresiasi seluruh jajaran yang telah memastikan makanan sehat tersedia di dapur sehat Lapas dan Rutan. Ini adalah bagian dari amal ibadah kita, apalagi di bulan Ramadhan yang penuh berkah ini,” imbuhnya.

Selain layanan makanan, Mashudi juga meninjau pelaksanaan pembinaan keagamaan. Ia memberikan apresiasi kepada jajaran yang telah memberdayakan warga binaan dan petugas, serta menjalin kerja sama dengan para stakeholder dalam menyelenggarakan kegiatan pembinaan agama selama Ramadhan.

Mashudi juga mengecek perkembangan operasional Koperasi Primakopasindo, yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan warga binaan dan pegawai.

“Harga jual di koperasi tidak boleh lebih mahal dari harga di luar. Semua harus merasakan manfaatnya, sehingga baik warga binaan, petugas, maupun keluarganya merasa bahagia dan sejahtera,” tuturnya.

Di akhir kunjungan, Mashudi mengingatkan seluruh jajaran agar tetap waspada dan menjaga keamanan serta ketertiban di Lapas dan Rutan selama bulan Ramadhan.

Adapun sidak hari pertama Ramadhan ini dilakukan secara berurutan di Rutan Depok, Lapas Cibinong, Lapas Narkotika Gunung Sindur, Lapas Khusus Gunung Sindur, dan Lapas Bogor.

“Selamat menunaikan ibadah di bulan suci Ramadhan, selamat bertugas untuk seluruh jajaran, dan tetap semangat mengikuti pembinaan bagi seluruh warga binaan,” pungkas Mashudi.

Total
0
Shares
Previous Article

Kelola Keluhan Pelanggan dengan Sistem Ticketing Barantum

Next Article

Sambut Ramadhan 1446 H, BRI Finance Berikan TJSL Pembangunan Musholla di Bekasi

Related Posts