Dandim 0729/Bantul Pimpin Serah Terima Jabatan Danramil dan Pasi Intel Kodim

Bantul-Dandim 0729/Bantul Letkol Inf Arif Hermad, S.I.P. memimpin upacara dalam rangka serah terima jabatan sejumlah Danramil dan Perwira di Jajaran Kodim 0729/Bantul. Serah terima jabatan dilaksanakan di Aula Makodim, Jl. A. Yani No. 1 Bantul pada Kamis (14/07/2022).

Rotasi jabatan di lingkungan dan jajaran Kodim 0729/Bantul bergulir. Sejumlah jabatan Danramil dan Perwira di lingkungan Kodim Bantul diserahterimakan kepada pejabat baru.

Danramil yang melakukan Sertijab di antaranya Kapten Chb Rejamulya semula menjabat Danramil 09/Jetis menjabat Danramil 02/Sedayu, sedangkan Danramil 09/Jetis dijabat Kapten Chb Sarmin. Kapten Czi Pangestu beralih Jabatan dari Danramil 10/Imogiri menjadi Danramil 07/Pleret, Danramil 10/Imogiri dijabat Kapten Czi Suyadi. Sementara untuk Jabatan Pasi Intel Kodim dijabat Perwira baru Kapten Inf Agung Prastyo.

Dandim 0729/Bantul Letkol Inf Arif Hermad menyampaikan bahwa fungsi Kodim adalah melakukan pemeliharaan keseluruhan aspek kewilayahan yang meliputi geografi, demografi dan kondisi sosial dalam mewujudkan ruang alat dan kondisi juang yang tangguh dalam upaya menciptakan stabilitas keamanan di wilayah.

“Untuk itu setiap personel dituntut untuk memiliki kemampuan dan pengetahuan yang berkaitan dengan tugas dan jabatan yang diembannya” Jelas Letkol Inf Arif Hermad.

Dandim juga mengucapkan selamat bertugas ditempat dan jabatan yang baru semoga dengan bekal pengalaman yang lalu akan dapat memberikan kontribusi yang lebih baik di tempat tugas yang baru, usahakan sekecil apapun karya yang sudah dilakukan yakinlah bahwa itu pasti akan berguna bagi Institusi maupun orang lain. Oleh sebab itu teruslah berkarya dan berbuat yang terbaik. Pungkasnya

Total
0
Shares
Previous Article

Alami Serangan Jantung, TNI AL Bantu Evakuasi Crew Kapal Perang Australia

Next Article

Mohon Keselamatan, Kodim 0716/Demak Gelar Do’a Bersama

Related Posts