Demak – ekpos.com – Normalisasi sungai di lokasi TMMD Reguler Ke-114 Kodim 0716/Demak Tahun 2022 terus berlangsung hingga hari ini. Penggunaan alat berat Exavator dalam pengerjaannya bertujuan untuk mempercepat dan memaksimalkan hasil.
Komandan Kodim 0716/Demak melalui Pasiter, Kapten Chb Ajit Anggono menyebut, penggunaan alat berat eksavator di lokasi TMMD bertujuan untuk memudahkan dan mempercepat pekerjaan, sehingga nantinya mendapatkan hasil yang maksimal.
Sungai yang melintasi kawasan padat pemukiman warga Desa Kebonagung, Kecamatan Kebonagung, menurut Pasiter, sudah banyak yang dangkal, terlebih sungai ini menampung sisa-sisa limbah rumah tangga warga sekitar. Sehingga jika dibiarkan saja, akan berdampak terjadinya banjir dan genangan air di sejumlah titik.
“Oleh karenanya, dalam TMMD kali ini, salah satu sasaran fisiknya adalah normalisasi sungai. Untuk panjangnya sekitar 200 meter,” ungkap Pasiter ditemui di lokasi TMMD, Senin (08/08/2022).
Ditanya tentang penggunaan eksavator dalam pengerjaan normalisasi sungai, Pasiter menjelaskan bahwa, sengaja pihaknya mendatangkan alat eksavator dalam pengerjaan sasaran TMMD, dengan tujuan untuk meringankan pekerjaan dan mendapatkan hasil yang maksimal. Sebelumnya, alat ini juga digunakan membuat tampungan bak sampah yang berlokasi tak jauh dari lokasi normalisasi sungai.
“Jika mengandalkan tenaga manual, akan sangat memakan waktu dan tenaga. Apalagi yang menjadi sasaran fisik bukan cuma ini saja, sehingga anggota Satgas yang ada banyak yang kita plot di sasaran pengecoran jalan,” pungkasnya. (Red/Pendim 0716).