Dandim Bantul Mengikuti Upacara Pengukuhan Paskibraka

Bantul-Dandim 0729/Bantul Letkol Inf Arif Hermad, S. I. P. bersama jajaran Forkopimda mengikuti Upacara Pengukuhan Paskibraka Kabupaten Bantul pada Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke -77 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) Tahun 2022.

Kegiatan dilaksanakan di Pendopo Parasamya Jl. R.W Monginsidi No.01, Kurahan, Kalurahan Bantul, Kapanewon Bantul, Kabupaten Bantul dengan Inspektur Upacara Bupati Bantul H. Abdul Halim Muslih.

Kegiatan pengukuhan Paskibraka Kabupaten Bantul Tahun 2022 ditandai dengan Ikrar, penyematan Lencana oleh Pembina Upacara dan jajaran Forkopimda serta penyerahan Bendera Pusaka.

Dalam kesempatan tersebut Bupati Bantul mengucapkan selamat kepada anggota Paskibraka yang telah mendapatkan kepercayaan dan kehormatan untuk mengemban tugas yang membanggakan ini.

“Saya berharap dan kita semua berdoa, pada saatnya nanti kalian akan dapat melaksanakan tugas dan tanggung jawab bersejarah tersebut dengan sebaik – baiknya. Jelasnya.

Dandim 0729/Bantul Letkol Inf Arif Hermad diakhir acara juga memberikan selamat kepada Paskibraka Kabupaten Bantul yang nantinya akan bertugas mengibarkan Sang Saka Merah Putih pada Upacara Peringatan 17 Agustus yang akan dilaksanakan di Lapangan Upacara Trirenggo Bantul.

Total
0
Shares
Previous Article

Paskibraka Lahir Bersama Proklamasi Kemerdekaan RI

Next Article

Peran Pentahelix Harus Maksimal untuk Tingkatkan UMKM

Related Posts