GARUT, Ekpos.com – Dalam rangka meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT dan sebagai upaya menumbuhkan rasa kepedulian sosial bagi Insan Pengayoman di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Ham Jawa Barat, Lapas Garut Melaksanakan Program “Kemenkumham Jabar Berbagi 1000 Ketupat 1 Syawal 1444 H” bertempat di aula Panti asuhan Al – Amin, Cipanas Garut.
Selain berbagi menu ketupat lebaran juga diberikan bantuan sosial berupa uang tunai dan paket sembako yang terdiri dari Beras, Mie Instan, Teh, Gula Pasir, dan Minyak Goreng.
Dalam sambutannya, Kalapas Kelas IIB Garut, Iwan Gunawan Wahyudi, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan tindak lanjut atas program yang dicanangkan oleh Kantor Wilayah menjelang hari raya Idul Fitri 1444 H.
“Seluruh bantuan yang diberikan berasal dari donasi para pegawai Lapas Garut sebagai bentuk kepedulian antar sesama umat manusia menjelang hari raya idul fitri terutama anak- anak yatim,” ujarnya, Rabu (19/4/2023).
Menanggapi pernyataan Kalapas, Hj. Aam selalu ketua yayasan mengucapkan terima kasih atas pemberian dan perhatian kasih sayang terhadap anak-anak penghuni panti.
“Semoga amal kebaikan Bapak/Ibu semua mendapatkan balasan dari Allah SWT, Amiin Ya Rabbalami,” ucapnya.**