Pacitan – ekpos.com – Sebagai upaya meningkatkan hubungan kerjasama yang baik dengan instansi terkait, Danramil 0801/01 Pacitan Kodim 0801/Pacitan, Kapten Kav Dadut Setiawan mengikuti acara pertemuan rutin Forum Komunikasi Kepala Desa (FKKD), bertempat di Kantor Desa Tanjungsari, Kec. Pacitan, Kab. Pacitan, Selasa (15/08/2023).
Kegiatan tersebut digelar, selain menjadi ajang silaturahmi, juga merupakan bentuk koordinasi antar Kepala Desa dalam menyatukan visi dan misi terkait tata kelola pemerintahan, sehingga dapat meningkatkan pelayanan kepada masyarakat menjadi lebih baik.
Kemudian, melalui pertemuan FKKD ini diharapkan semua Kepala Desa yang ada di Kec. Pacitan, dapat bersinergi dan bekerja sama. Sehingga semua program, baik dari pemerintah pusat maupun daerah juga dapat terealisasi dengan baik.
Dalam kesempatan tersebut, Danramil 0801/01 Pacitan sangat mengapresiasi apa yang telah dilakukan oleh para Kepala Desa yang ada di Kec. Pacitan, dimana selama ini selalu bersinergi dan berkolaborasi dengan TNI maupun Polri dalam setiap kegiatan, sehingga pelaksanaan tugas bisa berjalan lancar.
“Hubungan kerjasama yang selama ini sudah terjalin dengan baik, senantiasa mari kita tingkatkan. Kami juga merasa bangga dan senang atas kinerja yang ditunjukkan pemerintah Desa dalam melayani masyarakat,” kata Danramil dalam acara pertemuan rutin FKKD.
Dirinya juga mengingatkan kepada semua jajaran Kepala Desa, agar terus memberdayakan peran serta masyarakat dalam mewujudkan kondusifitas di Desa masing-masing, salah satunya dengan mengoptimalkan siskamling.
“Mari kita ciptakan kondusifitas di wilayah, melalui kegiatan patroli keamanan secara rutin, serta mengaktifkan kembali sistem keamanan lingkungan (siskamling) di wilayah masing-masing, agar tercipta situasi dan kondisi yang aman dan tentram,” ungkap Danramil.
Turut hadir dalam acara tersebut diantaranya, Sugiyem AP, M.Si (Camat Pacitan), Kapten Kav Dadut Setiawan (Danramil 0801/01 Pacitan), AKP Sugeng Rusly M (Kapolsek Kota), serta Kepala Desa se-Kecamatan Pacitan). (Red).