Karutan Cirebon Ajak Jajaran Pengamanan Laksanakan Tugas dengan Penuh Integritas

Oplus_131072

KOTA CIREBON||ekpos.com – Kepala Rutan Kelas I Cirebon, Reinhards Indra Pitoy, mengajak seluruh jajaran pengamanan untuk menghadiri rapat internal penguatan Tugas, Pokok, dan Fungsi (Tupoksi) pengamanan.

Rapat yang dilaksanakan pada Jumat (14/6) ini dihadiri oleh Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan (Ka.KPR) Ahmad Fauzi, Kasi Pengelolaan Latif, dan Kasubsi Adper Tata.

Indra Pitoy berpesan kepada seluruh jajaran pengamanan untuk berkomitmen dan memiliki integritas tinggi dalam melaksanakan tugas sehari-hari. Selain itu, ia juga mengingatkan pentingnya performa penggunaan pakaian dinas yang harus sesuai dengan aturan yang berlaku.

“Selama ini sudah sangat baik, tetapi saya tidak akan pernah bosan untuk selalu mengingatkan kepada seluruh jajaran pengamanan, bahkan ini juga berlaku untuk seluruh staf pegawai Rutan Kelas I Cirebon,” jelas Indra Pitoy.

Indra juga menegaskan pentingnya pelaksanaan tupoksi sesuai dengan SOP yang berlaku, peningkatan kontrol keliling (trolling) blok hunian warga binaan, serta menjaga kebersihan di seluruh area blok hunian dan lingkungan kantor.

“Mari jadilah pribadi yang bermanfaat bagi semua, lakukan yang terbaik bagi organisasi dan orang banyak, karena setiap hal yang terjadi bukanlah suatu kebetulan, tetapi sudah menjadi kehendak Yang Maha Kuasa,” tutup Kepala Rutan Cirebon.

Sementara itu, Ahmad Fauzi selaku Ka.KPR menyampaikan bahwa pengamanan adalah ujung tombak dan garda terdepan dalam pembinaan di dalam pemasyarakatan. “Laksanakan tugas sesuai SOP dan tetap satu komando,” ujarnya.

Rapat internal pengamanan ini dilanjutkan dengan sesi tanya jawab, pemberian saran dari anggota pengamanan, serta penyamaan persepsi visi dan misi jajaran pengamanan.

Total
0
Shares
Previous Article

Panglima TNI Terima CC Panglima US Indo-Pacom Bahas Kerja Sama Militer

Next Article

Program BJB Pamor 63, Beri Kemudahan bagi Nasabah dan Masyarakat Bayar Pajak

Related Posts