Dukung Program Pemerintah Daerah, Asintel Danlantamal I Hadiri Acara Peningkatan Koordinasi Pencegahan dan Penanganan TPPO di Provinsi Sumut

Belawan || Ekpos.com, Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut I (Danlantamal I) Brigjen TNI (Mar) Jasiman Purba, S.E., CHRMP., diwakili Asintel Danlantamal I Kolonel Laut (P) Bambang Widodo, S.E., M.Si., menghadiri acara Meningkatkan Koordinasi Pencegahan dan Penanganan TPPO di Provinsi Sumut, bertempat di Aula Raja Inal Siregar, Lantai 2 Kantor Gubernur Sumut, Kamis (10/4/2025).

Acara ini dipimpin oleh Sekda Provinsi Sumatera Utara Ir. M.A. Effendy Pohan. Membahas perihal Peraturan Gubernur Sumut Nomor 1 Tahun 2025 tentang perubahan atas Peraturan Gubernur Sumut Nomir 54 Tahun 2010 tentang Gugus Tugas Pencegahan dan Penanganan Tindak Pidana Perdagangan Orang Provinsi Sumatera Utara.

Dengan kegiatan ini diharapkan terdapat kesamaan persepsi di lapangan dalam hal pencegahan dan penanganan TPPO bagi seluruh stakeholder terkait.

Kegiatan ini dihadiri oleh perwakilan Satuan TNI Polri serta stakeholder yang terkait lainnya.

(Red)

Total
0
Shares
Previous Article

Ciptakan Generasi Muda Sadar Bela Negara dan Sadar Hukum, Lantamal I Laksanakan Sosialisasi Pembinaan Potensi Wilayah Maritim di SMK Muhammadiyah 04 Medan Belawan

Next Article

Pemkot Bandung Tekan Pengangguran Lewat Padat Karya

Related Posts