Tuban – ekpos.com – Dukung upaya percepatan vaksinasi untuk membentuk herd immunity, Gerai Vaksin presisi polres Tuban kembali mengadakan vaksinasi massal. Untuk kesekian kalinya, vaksinasi yang digelar oleh Polres Tuban mendapat respon dan antusias dari masyarakat.
Ribuan masyarakat terlihat antusias berdatangan sejak pagi. Kali ini lebih dari 2000 dosis vaksin disiapkan untuk melayani masyarakat yang datang ke Polres Tuban, Sabtu (14/07).
Ada yang berbeda dalam vaksinasi kali ini, Polres Tuban menggandeng tokoh agama serta cung dan nduk Tuban sebagai duta vaksin untuk memberikan edukasi tentang pentingnya vaksin kepada masyarakat yang hadir dalam kegiatan tersebut.
Selain melayani vaksin dosis pertama, hari ini Polres Tuban juga menerima masyarakat yang akan melaksanakan vaksin dosis kedua sesuai jadwal yang tercantum pada kartu vaksin.
Hal itu diungkapkan oleh Wakapolres Tuban, Kompol Priyanto, S.H., S.I.K., M.H saat berada di lokasi.
“Hari ini kita siapkan 1500 dosis vaksin, selain dosis pertama kita juga melayani dosis kedua namun untuk dosis kedua ini kita prioritaskan kepada masyarakat yang kemarin mengikuti vaksinasi dosis pertama di GOR Tuban,” ucap Kompol Priyanto.
Ia menambahkan bahwa, kegiatan vaksin di Polres Tuban akan terus dilakukan untuk membantu percepatan vaksinasi oleh pemerintah untuk membentuk herd immunity di masyarakat.
“Kita akan berusaha memberikan yang terbaik buat masyarakat agar cepat terbentuk herd immunity, jika dosis vaksin kita habis kita akan mengajukan lagi,” imbuh orang nomor dua di Polres Tuban itu.
Joanita Dwi Susanti (34), salah satu warga Tuban yang mengikuti kegiatan vaksinasi mengatakan bahwa, proses vaksinasi yang diadakan Polres Tuban cukup cepat tanpa harus mengantri lama.
“Prosesnya cepat, walaupun tadi saya berangkatnya agak kesiangan tapi cepat bisa dilayani, semoga vaksin yang diadakan Polres Tuban ini bisa menjadikan kita semua sehat dan terbebas dari Covid-19,” kata Joanita.
Warga lain bernama Intan Viona Sari (20), juga merasakan hal yang sama, perempuan asal kelurahan Baturetno mengatakan bahwa, ia tidak terlalu lama menunggu antrian.
“Pelayanannya itu cepat, tadi saya antri pukul setengah tujuh terus masuk saya dapat antrian 439 setengah delapan sudah dilayani, antriannya bagus tertata rapi,” tutur Viona.
Lain halnya yang dikatakan oleh Bambang (49), warga perbon ini berharap, kegiatan vaksinasi oleh Polres Tuban bisa dilaksanakan setiap hari.
“Bagus sih, walapun banyak yang datang, saya dapat antrian hampir nomor seribu walaupun ada antrian tapi jalan terus, pelaksanaan vaksinasinya bagus antriannya tidak bergerombol, harapan saya vaksinasi di Polres Tuban ini untuk tetap dilanjutkan,” ucapnya.
Untuk diketahui, pada Sabtu (23/07), Polres Tuban mengadakan vaksinasi massal dengan menyediakan 2000 dosis untuk vaksin pertama maupun kedua, untuk dosis kedua diprioritaskan kepada masyarakat yang pada dosis pertama mengikuti vaksin yang diselenggarakan oleh Polres Tuban. (Red).