BANDUNG, Ekpos.Com – Dinas Sosial (Dinsos) Kota Bandung berikan bantuan seperangkat komputer kepada seluruh kelurahan, dalam upaya untuk percepatan update data masyarakat.
Namun entah karena mata anggaranya berbeda, penyerahan perangkat komputer itu dilaksanakan secara bertahap alias “dicicil”.
“Yang pertama diterima kelurahan hanya komputer saja. Kemudian mejanya dan printernya hingga saat ini belum keterima. Mungkin mata anggaran atau kode rekeningnya berbeda,” ungkap sumber yang enggan disebutkan namanya, Selasa (9/11/2021).
Yang lebih heran lagi ungkapnya, dalam penyerahanya itu disertai berita acara yang harus ditandatangani oleh lurah.
“Berita acaranya bahwa jika terjadi kerusakan atau biaya pemeliharaanya diserahkan kepada masing-masing lurah. Sementara spek atau kapasistas komputernya mereka yang tentukan,” ungkapnya.
Ia pun menyesalkan, seharusnya biaya perawatan dan kerusakan diserahkan kepada pihak kecamatan atau lurah penerima bantuan. Kenyataanya tidak ada alias dibebankan kepada pihak kecamatan atau lurah.
“Biasanya pengadaan perangkat komputer itu kan disertai biaya perawatan dan service jika terjadi kerusakan,”paparnya.bg