Bekasi – ekpos.com – Babinsa Serka Ihak dan Bimaspol Aiptu H. Sukur bersama Bapak Muhamd Rojali, kepala Desa Tanjung Sari melaksanakan kegiatan pendampingan vaksin Dosis 2 Astrazeneca di Aula desa Tanjung Sari Kp. Kali Ulu Rt 03 Rw 02 kec. Cikarang Utara, kab. Bekasi, Minggu (14/11).
Kegiatan vaksin Astrazeneca Dosis 2 yang di laksanakan Tiga Pilar dan bekerja sama dengan Puskes Mekar Mukti dan warga yang belum di vaksin Astrazeneca Dosis 2 ini merupakan warga yang berada di wilayah Desa Tanjung Sari.
Warga sangat berterima kasih dengan adanya vaksin Astrazeneca ke 2 untuk warga masyarakat yang terdaftar untuk vaksin yang kedua berjumlah 700 orang.
Namun yang tervaksin baru 400 orang dan yang belum tervaksin 300 orang, karena masih bekerja di PT dan belum libur.
Serka Ihak memberikan himbauan bagi yang belum tervaksin menunggu jadwal dari Puskes, agar bersabar dan akan di informasikan melalui Ketua Rt dan Rw-nya masing-masing.
“Warga sangat antusias untuk di vaksin Astrazeneca Dosis 2 karena sudah 3 bulan menunggu,” ujarnya.
Ia meminta kepada masyarakat untuk selalu menjaga protokol kesehatan secara ketat.
“Kepada warga agar mematuhi prokes, semoga di jauhkan dari wabah penyakit covid-19. Jangan kendor dan selalu pakai masker,” pungkasnya. (Red).