Dabo Singkep – ekpos.com, Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1445 H/2024 M, Pangkalan TNI Angkatan Laut Dabo Singkep (Lanal DBS) menggelar Bazar Ramadhan TNI yang berlangsung di Selter Mako Lanal Dabo Singkep, Selasa (02/4/2024).
Dalam Bazar Murah TNI tersebut, Lanal DBS bekerjasama dengan beberapa produsen kebutuhan pokok dari berbagai merk untuk memeriahkan dan mendukung kegiatan tersebut.
Bazar murah TNI serentak dilaksanakan di jajaran Satkowil yang tersebar diseluruh Indonesia, dengan menjual berbagai macam kebutuhan dari kebutuhan pokok hingga kebutuhan tambahan dengan harga yang sangat murah dari harga pasar.
Disela-sela kegiatan tersebut, Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut Dabo Singkep (Danlanal DBD) Letkol Laut (P) Tri Hermawan MA., M.Tr. Opsla., mengatakan “Kegiatan bazar murah TNI serentak diseluruh satuan TNI di Indonesia yang digagas oleh Panglima TNI, bertujuan untuk memberikan kesejahteraan kepada prajurit dan keluaraga, juga masyarakat sekitar menjelang Hari Raya Idul Fitri, sehingga mereka dapat mempersiapkan diri dengan membeli bahan kebutuhan pokok atau barang-barang yang diperlukan dengan harga murah,” ujarnya.
“Dipenghujung Ramadhan ini, tentu kita semua tetap semangat dalam beribadah mencari kemuliaan di jalan Allah SWT. Oleh karenanya, pagi ini Lanal Dabo Singkep melaksanakan kegiatan Bazar Ramadhan untuk kemaslahatan umat tanpa memandang suku, agama, ras dan golongan,” pungkas Danlanal DBS.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Palaksa Lanal Dabo Singkep Mayor Marinir Saul Jamlaay, Perwira Staf Lanal DBS, Ketua Cabang 7 Korcab IV DJA I Ny. Rina Tri Hermawan, Pengurus Cabang 7 Korcab IV DJA I, Prajurit dan PNS Lanal Dabo Singkep, serta masyarakat sekitar Mako Lanal Dabo Singkep.
(Red)