Bandung, ekpos.com
Rektor UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Prof. Dr. H. Mahmud, M.Si., CSEE melepas 1.000 lulusan dan memberikan penghargaan kepada Edi dan Rizky Irmawan, Jurusan Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir Fakultas Ushuluddin; Delis Siti Nurhayati Husnul Hotimah, Jurusan Psikologi Fakultas Psikologi sebagai Wisudawan Tahfidz Al-Qur’an 30 Juz;
Nizar Akbar, S.H, IPK 3,94, Jurusan Hukum Ekonomi Syariah (Muamalah) Fakultas Syariah dan Hukum; Dudi Permana, M.Ag, IPK 3,92, Prodi Magister Ilmu Hadis; Dr Koko Adya Winata, IPK 3,91, Prodi Doktor Pendidikan Islam sebagai Anugerah Adhi Djati Utama pada Sidang Senat Terbuka Wisuda ke-90 Lulusan Program Sarjana, Magister dan Doktor yang bertajuk “Toward a Golden Civilization Through Intellectual Purity and Behavioral Virtue” di Gedung Anwar Musaddad, Sabtu (25/2/2023)
Ke-1000 wisudawan tersebut berasal dari: Ushuluddin 84 orang; Fakultas Tarbiyah dan Keguruan 230 orang; Syari’ah dan Hukum 132 orang; Dakwah dan Komunikasi 158 orang; Adab dan Humaniora 68 orang; Psikologi 36 orang; Sains dan Teknologi 95 orang; Ilmu Sosial dan Ilmu Politik 69 orang; Ekonomi dan Bisnis Islam 87 orang; Program Magister 32 orang; Program Doktor 9 orang.
Dalam sambutannya, Prof Mahmud menegaskan pentingnya berbuat baik, berbakti kepada orang tua, berkah rizki kepada Ibu, Bapak mertua, terus meningkatkan kualitas takwa, keilmuan dan tampil memberikan solusi yang luar biasa di tengah-tengah masyarakat, bukan jadi pemicu masalah.
Caranya dengan merawat kemauan yang kuat, sungguh-sungguh dan jangan pantang menyerah. Semuanya itu harus didasarkan pada akhlak mulia dan selalu teguhkan bingkai moderasi beragama.*** sal