Dandim 0801/Pacitan Pimpin Acara Pelepasan Personil Pindah Satuan Dan Purna Tugas

Pacitan – ekpos.com – Pagi ini, Kodim 0801/Pacitan menggelar acara pelepasan personil pindah satuan dan purna tugas, yang berlangsung di Aula Kopral Sigit Jl. Letjen Suprapto No. 42 Pacitan, Jum’at (01/03/2024).

Adapun personil yang pindah satuan yakni Kapten Arm Agus Wahyono, Kapten Chb Eko Prasetyo B. S, sedangkan untuk yang purna tugas PNS Suharni. Acara tersebut di pimpin oleh Dandim 0801/Pacitan, Letkol Inf Roliyanto, S.I.P, M.I.P.

Acara pelepasan diselenggarakan sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan atas semua dedikasi yang diberikan selama aktif berdinas khususnya di satuan Kodim 0801/Pacitan.

Dalam sambutannya, Dandim 0801/Pacitan menyampaikan apresiasi yang setinggi tingginya kepada personil yang pindah satuan maupun yang purna tugas, diamana telah menjalankan tugas sesuai jabatannya dengan baik di lingkup TNI AD khususnya Kodim 0801/Pacitan.

“Saya ucapkan selamat kepada personil yang pindah satuan serta terima kasih atas pengabdian yang diberikan selama ini. Berbagai pengalaman yang sudah di dapat hendaknya jadikan bekal untuk diterapkan di satuan yang baru nantinya. Semoga semakin sukses kedepannya,” ujarnya.

Sementara itu, kepada personil yang purna tugas dirinya berpesan agar senantiasa terus berkarya sehingga bermanfaat bagi masyarakat, karena semua personil belum tentu bisa menyelesaikan tugas sampai tuntas dan pada batas waktu pengabdian.

“Jadilah contoh yang baik di tengah masyarakat dan jaga nama baik institusi TNI AD, selain itu jaga tali silaturahmi. Mudah-mudahan dalam mengisi kehidupan selama purna tugas selalu diberikan kesehatan dan dalam lindungan Allah SWT,” tandasnya. (Red).

Total
0
Shares
Previous Article

Sinergitas TNI-Polri dan Komunitas Sepeda Santai Warnai Pagi Trenggalek

Next Article

Berita Foto : Panglima TNI Dampingi Presiden RI Kunjungan Kerja Ke IKN

Related Posts